Besok, Hasriani Defenitif Jabat Wakil Ketua I DPRD Palopo

804
Hj Hasriani saat melakukan gladi pengambilan sumpah dan janji di ruang rapat paripurna. Senin (8/4/2019) ia akan dilantik oleh Ketua PN Palopo sebagai Wakil ketua I DPRD Palopo.
ADVERTISEMENT

PALOPO — Jika tidak ada aral melintang, Senin (8/4/2019) pagi, Hj Hasriani akan dilantik sebagai wakil ketua I DPRD Palopo. Ia menggantikan Aziz Bustam yang telah diberhentikan karena kondisi kesehatannya beberapa bulan yang lalu.

Jabatan yang dimiliki partai Gerindra itu selama ini memang dijabat oleh Hasriani sebagai Pelaksana tugas (plt) sejak september tahun 2018 lalu.

ADVERTISEMENT

“Berdasarkan hasil rapat bamus, kita sepakati pelantikan dilakukan hari Senin. Hasriani akan dilantik oleh Ketua Pengadilan Negeri Palopo,” kata Ketua DPRD Palopo, Harisal A Latief usai melakukan rapat bamus baru-baru ini.

Pada Minggu (7/4/2019), sekretariat DPRD Kota Palopo menggelar gladi bersih pengambilan sumpah dan jabatan wakil ketua I DPRD Palopo untuk sisa masa jabatan periode 2014-2019. Gladi berlangsung di ruang rapat paripurna. Hj Hasriani yang akan diambil sumpahnya terlihat beberapa kali membacakan sumpah dan janji dipandu sekretarsi DPRD, Amirullah Yuni.

ADVERTISEMENT

Kepada Koranseruya.com, Hj Hasriani mengaku akan menjalankan amanah sebagai wakil rakyat dengan sebaik-baiknya. “Jabatan ini adalah berkat kepercayaan masyarakat terhadap diri saya. Dan saya akan menjalankannya sesuai dengan kemampuan untuk kepentingan rakyat,” kata Hasriani.

Diketahui, Hasriani menggantikan Aziz Bustam pasca terkena stroke pada tahun 2017 lalu. Dengan diberhentikannya Azis Bustam, Partai Gerindra akhirnya menunjuk Nureny untuk mengisi satu kekosongan kursi di DPRD Palopo. Nureny merupakan peraih suara terbanyak kedua di dapil II Palopo pada pileg 2014 lalu. Nureny dilantik sebagai anggota DPRD Palopo pada 3 Januari 2019 lalu. (asm)

ADVERTISEMENT