Bupati Lutra Serahkan Bantuan Bencana Angin Puting Beliung Senilai Rp 128 Juta

105
ADVERTISEMENT

KORANSERUYA–Bupati Luwu Utara, Indah Putri Indriani (IDP), kembali menyerahkan bantuan kepada korban angin puting beliung di tiga desa, masing-masing Desa Mario Kecamatan Baebunta Selatan serta Desa Polewali dan Tingkara Kecamatan Malangke, Sabtu (11/4/2020). Bantuan diberikan secara simbolis mengingat covid-19 masih mewabah, sehingga masyarakat diimbau untuk tidak berkumpul.

Total bantuan untuk tiga desa senilai Rp 128.646.000, dengan rincian Desa Polewali Rp 42.028.000, Desa Mario Rp 46.058.000, dan Desa Tingkara Rp 40.560.000. Di Polewali, ada 29 unit rumah, satu pos ronda dan 1,25 ha lahan jagung yang terdampak angin puting beliung. Sementara di Mario, ada dua unit rumah terdampak angin puting beliung. Pun Tingkara, ada 19 rumah yang terkena dampak.

ADVERTISEMENT

Bupati Indah Putri Indriani pada kesempatan itu meminta agar semua bantuan yang diberikan bisa dimanfaatkan secara maksimal oleh penerima bantuan. “Mari bersama-sama tetap semangat dan turut berdoa mudah-mudahan segala macam ujian yang melanda bangsa kita dapat segera berlalu,” harap Indah. Ia juga tak lupa mengimbau warga untuk selalu disiplin menerapkan protokol kesehatan.

“Kita lawan virus ini dengan cara rajin cuci tangan menggunakan sabun. Tidak usah berkeliaran kalau tidak ada urusan yang penting. Kalaupun ada aktivitas di luar, jangan berkerumun dan tetap jaga jarak dan harus gunakan masker,” tegas Indah. Pada kegiatan ini, Bupati didampingi Kalaksa BPBD Muslim Muchtar, Kadis Sosial Besse Andi Pabeangi, serta Perwira Penghubung Mayor Arm Safaruddin. (LP/LH)

ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT