JAKARTA–Bursa nama calon yang bakal maju di pemilihan walikota (Pilwalkot) Palopo 2024 mendatang semakin ramai saja.
Setelah beberapa nama segar dan baru bermunculan, kini terbetik kabar jika putri sulung politisi Gerindra Luwu Utara (H. Arsyad Kasmar), yakni Aisyah Tiar Arsyad sedang dipersiapkan ayahandanya untuk ikut maju bertarung di arena Pilwalkot kota idaman tersebut.
Benarkah rumor yang beredar dan apa sesungguhnya niat dibalik rencana tersebut?
Saat dihubungi Koran Seruya beberapa waktu lalu, H. Arsyad Kasmar, pengusaha asal Baebunta Luwu Utara itu menyebut, ia memang mempersiapkan putrinya maju untuk mewujudkan cita-citanya memajukan Tana Luwu lebih khusus lagi di kota Palopo dan Masamba (Lutra, red).
“Saya pikir saya sudah sepuh, sisa banyak berzikir dan berdoa kepada Allah, biarlah anak-anak saya jika mereka ingin maju, saya welcome, saya sisa mensupport saja dari belakang,” ujar Arsyad ketika ditanya alasan bakal majunya Aisyah Tiar Arsyad, putri sulungnya tersebut, Senin (26/4/2021).
Ia melanjutkan, dirinya merasa yakin jika Aisyah selama ini mewarisi semangat juang sang ayah dalam dunia politik. “Aisyah mudah bergaul dan tidak memilih-milih kawan, semangatnya juga bagus. Kenapa di Palopo? Mungkin disitu titik awal ujian bagi dia, karena Palopo juga bagian dari Luwu Raya, memajukan kota Palopo sama halnya kita ikut memajukan Tana Luwu, intinya pengabdian bisa dimana saja.”
“Tetapi pesan saya cuma satu kepada anak saya, jangan pakai politik (cara) kotor, misalnya dengan memfitnah calon lain. Saya pernah jadi korban sehingga saya tahu persis betapa jahatnya politik itu,” ucap Arsyad yang di Pilkada Luwu Utara sempat berpasangan dengan legislator Hanura, Andi Sukma.
(*)