Disambut Suhu Panas di Madinah, CJH Asal Palopo Mulai Shalat Arba’in

872
ADVERTISEMENT

LAPORAN : Andi Pallawa Gau (Madinah)

PALOPO — Calon Jamaah Haji (CJH) asal Kota Palopo sudah tiba di madinah, Rabu (18/7/18) malam tadi atau sore kemarin waktu madinah.

ADVERTISEMENT

Para jamaah disambut suhu panas mencapai 41 derajat celcius. Suhu panas tak mempengaruhi para jamaah untuk melaksanakan ibadah.

Subuh tadi, mereka mulai salat arba’in. Salat arba’in cukup dikenal oleh masyarakat haji Indonesia, yaitu salat berjamaah sebanyak 40 kali berturut-turut di masjid Nabawi Madinah dan tidak boleh tertinggal takbiratur ihram. 

ADVERTISEMENT

“Kami tinggal di Hotel Riyadh Al Muhajirin. Sangat dekat dengan masjid, sekitar 250 meter,” kata salah satu CJH asal Palopo, Andi Pallawa Gau.

Selain salat arba’in, para jamaah juga silih berganti ziarah ke makam Nabi Muhammad SAW. “Kebetulan makam Nabi sangat dekat, kita upayakan sesering mungkin ke sana,” katanya. (asm)

ADVERTISEMENT