Dua Atlet Panjat Tebing Palopo Siap Tempur di Kualifikasi Pra PON

362
ADVERTISEMENT

PALOPO — Sebanyak 16 atlet Panjat Tebing Sulsel mengikuti kualifikasi PON Papua 2020 di Kabupaten Pinrang, yang bakal dihelat 14-20 November ini.

Dua diantaranya, adalah atlet FPTI kota Palopo yakni Hermawan dan Arya yang sejak pertengahan Oktober mengikuti latihan Pra PON di Venue Panjat Tebing Cora Kab. Pinrang.

ADVERTISEMENT

Saat dihubungi, Selasa (12/11), Ketua KONI Palopo, Haerul Salim membenarkan jika dua atlet kota Palopo tersebut sedang berada di Bumi Sawitto berjuang untuk bisa lolos ke PON Papua.

“Iya benar, dua atlet FPTI Palopo masih sementara berjibaku dengan pemanjat tebing lainnya mengikuti kualifikasi, kita bergarap dua-duanya lolos seleksi,” ucap Ellunk sapaan akrab Ketua KONI Palopo.

ADVERTISEMENT

“Sulsel masuk Zona III, dengan jatah tiket ke PON 2020 hanya 30, kita berharap dan berdoa, ada wakil dari Palopo yang lolos,” sebut Ellunk.

Arya sendiri saat dihubungi via seluler, mengaku optimis bisa lolos kualifikasi, seraya memohon doa agar ia bisa mewakili Sulsel dan kota Palopo menuju PON.

“Iya, saat ini kita masih seleksi, jadwalnya padat dengan latihan, setelah di Pangkep kita di Pinrang lagi, kak,” ucap Arya, atlet Panjat Tebing yang masih berstatus pelajar di SMAN 3 Palopo ini.

Diketahui, kualifikasi yang digelar FPTI Sulsel diikuti oleh peserta yang berada di Zona III, sebanyak 14 provinsi meliputi Kalimantan, Sulawesi, Maluku, dan Nusa Tenggara. (Iys)

ADVERTISEMENT