Dua Pekan Operasi Zebra di Luwu, 571 Pengendara Kena Tilang

629
ADVERTISEMENT

BELOPA — Operasi Zebra 2018 oleh Polres Luwu telah berlangsung kurang lebih 2 pekan sejak Selasa (30/10/18) lalu hingga Senin (12/11/2018).

Berdasarkan data dari Kasat Lantas Polres Luwu, AKP Muhtari, total penindakan selama operasi sebanyak 571 tilang dan 52 teguran yang terjadi dalam Ops Zebra tersebut.

ADVERTISEMENT

” Yang paling banyak kami temui pelanggarannya adalah tidak menggunakan helm, melawan arus, berkendara di bawah umur, dan tidak menggunakan safety belt,” kata Muhtari, Rabu (14/11/2018).

Sementara, untuk pelanggaran seperti penggunaan hp saat berkendara, pengendara di bawah pengaruh obat-obatan atau alkohol, dan berkendara melebihi batas kecepatan, tidak ditemukan.

ADVERTISEMENT

Dari beberapa pelanggaran road safety tersebut, yang paling tinggi tingkat pelanggrannya adalah pengendara yang tidak menggunakan safety belt sebanyak 187 kasus.

Selain itu, ada beberapa pelanggaran lain yang tetap menjadi atensi untuk ditindak oleh petugas yaitu kelengkapan surat-surat kendaraan. (ama)

ADVERTISEMENT