FKJ Jadi Saksi Keperkasaan Youngrior Usai Bungkam Kresna FC 3-1

531
ADVERTISEMENT

PALOPO--Sukses menggenggam gelar juara dan pemainnya dinobatkan jadi The Best Player, klub futsal asal Luwu Utara, Youngrior FC didaulat menerima trophy bergilir, sebagai kampiun Radeva Championship #1 yang babak grand finalnya dihelat Minggu 11 April 2021, pukul 20.00 WITA, di Sinar Setuju Futsal Stadium, Wara Selatan Palopo.

Sebelumnya, di Semi Final, Youngrior berhasil membungkam Dragonballz FC asal Lutra. Sedangkan seterunya, Kresna FC yang berasal dari Palopo sukses menahan laju Fun Futsal FC asal Lutim.

ADVERTISEMENT

Dalam partai final yang turut dihadiri Farid Kasim Judas (FKJ), bersama pihak perusahaan/sponsorship event ini dan manager team Pra Porprov Palopo, Hasan Basri, serta Kadisdik kota Palopo Saharuddin – Kresna FC nampak kewalahan membobol jala Youngrior dengan pertahanan yang kokoh dan penjaga gawang Sahrul yang tampil cemerlang.

Sebaliknya, Youngrior yang mendominasi babak pertama, terlihat menekan dan membuat repot kubu Kresna FC.

ADVERTISEMENT

Saat skor 2-0, Kresna mulai menekan Youngrior hingga Aldi Arifiano Syah menipiskan selisih gol menjadi 2-1, sebelum akhirnya, Reza menambah 1 gol untuk timnya sehingga Youngrior kokoh di skor 3-1 sampai peluit panjang wasit berbunyi.

Bukan hanya itu, predikat The Best Player disematkan kepada Katon, anchor The Youngrior yang asli Palopo.
Sedangkan Top Skor dengan torehan 7 gol diraih Sandy Elang S, pivot Kresna FC yang didatangkan dari Rantepao, Torut.

Dukungan FKJ Bagi Futsal Kota Palopo

Farid Kasim Judas (FKJ) usai menutup kegiatan sekaligus menyerahkan piala bergilir Radeva Championship #1 kepada sang kampiun, Youngrior FC – saat ditemui awak media mengaku salut atas terselenggaranya event futsal ini.

“Kita tentu bangga, event olahraga seperti futsal tetap eksis meski di masa Pandemi. Turnamen futsal ini bukan sekedar sebagai lambang persaingan atau pertarungan antar klub, tapi juga sebagai ajang silaturahmi, ajang membina dan menempa kemampuan, skill bermain futsal adik-adik kita, agar lebih baik lagi ke depan,” papar FKJ.

“Kita tentu akan lebih bangga lagi, jika ada klub futsal asal Palopo atau Luwu Raya yang sukses di kancah Nasional,” sebut Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan SDM kota Palopo itu.

Usai penyerahan piala, piagam dan trophy bergilir, FKJ pun berjanji memberikan bonus uang pembinaan kepada para pemain yakni 2 klub yang timnya lolos ke grand final itu.

“Pokoknya adalah, sedikit untuk uang pembinaan adik-adik kita, jangan dilihat dari jumlahnya, tetapi ini bentuk support, motivasi kepada mereka agar lebih semangat lagi dan kian berprestasi,” pungkasnya.

Acara ini sendiri digelar selama dua hari, 10-11 April 2021 dengan protokol kesehatan yang ketat dari pihak Panpel Radeva Production.

(*)

ADVERTISEMENT