Imbas Ricuh Pemilihan BEM IAIN Palopo, Rumah Pensiunan Polisi Rusak Dihujani Batu

261
Rumah warga yang rusak imbas ricuh pemilihan BEM IAIN. (Foto : Korban)
ADVERTISEMENT

PALOPO — Rumah Pensiunan Polisi Bripda Hasan Palaguna yang berada di Jl. Agatis, Kota Palopo rusak. Bagian atap rumah yang berada di samping kampus IAIN Palopo ini bocor, dan kaca jendelah pecah akibat dihujani batu.

Itu terjadi saat antara mahasiswa IAIN Palopo terlibat aksi baku lempar saat kegiatan pemilihan BEM di kampus IAIN Palopo.

ADVERTISEMENT

Atas kejadian tersebut, pemilik rumah keberatan. Hanya saja, Ia belum melaporkan kejadian tersebut ke pihak berwajib karena masih menunggu respon baik dari pihak kampus dan panitia pelaksana kegiatan itu.

Nasruddin, anak dari Brigpda Hasan Palaguna, mengatakan bagian atap dan kaca jendela rusak akibat lemparan batu, namun masih belum ada respon pertanggungjawaban dari pihak kampus maupun panitia dari kejadian tersebut.

ADVERTISEMENT

“Sudah satu Minggu setelah kejadian belum ada tindaklanjutnya, padahal saya sudah bertemu dengan pihak kampus,” katanya, Selasa (24 Januari 2023).

Ia juga menambahkan, bahwa dirinya tidak mau tahu permasalahan yang terjadi antara mahasiswa karena itu diluar konteksnya. ” Saya tidak terima rumah peninggalan orang tua saya dirusak,” tegasnya.

Sayangnya WR I IAIN Palopo, Muammar Arafat yang dikonfirmasi terkait masalah tersebut enggan menjawab pertanyaan wartawan. “Kita cerita lain kali ya, saya ada kegiatan,” jawabnya dari balik selulernya. (rls)

ADVERTISEMENT