INNALILLAHI! Kepala Bappelitbangda Lutim Meninggal, Diduga Kena Serangan Jantung di Ruangan Pimpinan Dewan

3267
Alm. Muh Abrinsyah
ADVERTISEMENT

MALILI–Kabar duka datang dari Pemkab Luwu Timur (Lutim), Sulsel. Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Penelitian dan Pengembangan Daerah (Bappelitbangda) Lutim, Abrinsyah, meninggal dunia.

Pamong senior di jajaran Pemkab Lutim ini diduga terkena serangan jantung akibat kelelahan menjalani sidang pembahasan Rancangan APBD 2020 Lutim, Senin (11/11/2019), sekitar pukul 14:30 Wita.

ADVERTISEMENT

Informasi dihimpun KORAN SERUYA, Abrinsyah usai sidang diskorsing di ruangan Banggar, berada di ruangan pimpinan DPRD menunggu beberapa kepala dinas. Namun, saat itulah Abrinsyah yang menyandarkan kepalanya di sofa mendadak tidak sadarkan diri.

Melihat Abrinsyah kurang sehat, sejumlah anggota dan staf DPRD membawanya ke Puskesmas Malili. Namun dalam perawatan medis di Puskesmas Malili, Abrinsyah menghembuskan nafas terakhir.

ADVERTISEMENT

Jenazah Abrinsyah telah beada di rumah duka di Jalan By Pass Bungker Malili. Beberapa pejabat Pemkab Lutim telah melayat. Bupati Lutim, HM Thorig Husler, Ketua DPRD, Amran Syam, Sekda Lutim, Bahri Suli ikut melayat.

“Kita (Lutim) kehilangan sosok pamong senior yang punya dedikasi tinggi untuk daerah,” ujar HM Husler di rumah duka. (***/cbd)

ADVERTISEMENT