Jelang 17 Agustus, Pedagang Bendera Merah Putih Mulai Banjiri di Palopo

188
Pedagang bendera musiman mulai banjiri Palopo. (Foto : Ayub Sadega)
ADVERTISEMENT

PALOPO — Jelang 17 Agustus 2022, sejumlah pedagang bendera merah putih mulai terlihat berjualan di sekitar Jalan Balai Kota. Tepatnya area trotoar Lapangan Gaspa Palopo.

Para pedagang berjualan bendera dengan aneka bentuk dan ukuran, serta harga yang cukup terjangkau. Ada yang harganya Rp 400 ribu, Rp 350 ribu, bahkan ada yang cuma Rp 25 ribu.

ADVERTISEMENT

Hal itu diungkapkan oleh Yusep (30) saat ditemui koran seruYa, Jum’at (22/7/2022). Ia mengaku sudah mulai berjualan sejak dua hari yang lalu. Ia berjualan bendera merah putih untuk menyambut hari kemerdekaan ke 77 tahun.

“Jualan di pinggir jalan ini, menjadi tradisi setiap tahun. Ini kan jualan musiman,” kata Yusep saat ditemui di lapaknya, Jum’at (22/7/2022).

ADVERTISEMENT

Pantauan Koran seruYA beberapa pedagang bendera memasang bendera merah putih sepanjang lebih empat meter.

“Saya jual bendera umbul-umbul, bendera plastik, juga bendera biasa. Harga bendera merah putih yang saya jual bisa ditawarkan dengan berbagai harga sesuai ukuran bendera dan jenis bahan,” pungkas Yusep. (ayb)

ADVERTISEMENT