Operasi Kasih Sayang Satpol PP Palopo, Pelajar Ditangkap Lagi Asyik Ngelem

693
ADVERTISEMENT

PALOPO — Satuan Polisi Pamong Praja (PP) Palopo, menggelar Operasi  Kasih Sayang, Kamis (21/02/2019) siang. Dalam operasi tersebut satu orang pelajar berhasil diamankan tengah asyik mengkonsumsi Lem Fox di sekitar Jl Patang II, Kelurahan Tomarundung, Kecamatan Wara Barat.

Kabid Ketertiban dan Ketentraman Masyarakat Satpol PP Palopo, Tasrif Taslim, yang memimpin operasi mengungkapkan, banyak laporan masyarakat yang menyampaikan bahwa di sekitar jembatan gantung di Jl Patang, sering digunakan para pelajar sebagai tempat mangkal saat pelajaran berlangsung.

ADVERTISEMENT

Saat dilakukan operasi, sejumlah pelajar SMP tengah asyik mengkomsumsi lem. Para pelajar itu terang-terangan melakukan aksi tak terpuji di tempat umum. ” Ada sekitar 10 pelajar yang asyik ngelem. Saat akan ditangkap mereka lari. Ada satu orang yang berhasil kami amankan,” katanya.

Pelajar yang ditangkap itupun langsung diamankan di Kantor Satpol PP. Pelajar SMP ini berinisial IM. Kepada petugas dia mengaku memang kerap mengisap lem bersama dengan pelajar lainnya. Di kantor Satpol PP, pelajar tersebut diberikan pembinaan agar tidak mengulangi lagi perbuatanya. Orangtuanya juga dipanggil agar membina anaknya.

ADVERTISEMENT

Tasrif mengatakan sejak beberapa bulan terakhir ini marak para pelajar yang mengkonsumsi Lem Fox. ” Operasi seperti ini akan terus kami lakukan. Kami khawatir jika tidak ada tindakan tegas, masa depan para pelajar ini akan rusak gara-gara mengkonsumsi Lem Fox,” katanya. Usai diberikan pembinaan, pelajar tersebut dibolehkan pulang bersama orang tuanya. (liq/adn)

ADVERTISEMENT