Pendekar Perempuan Ini Dibalik Sukses Atlet Pencak Silat Luwu Dulang Medali di Porda Sulsel

1778
ADVERTISEMENT

PINRANG — Tim Pencak Silat Kabupaten Luwu menunjukkan dominasinya di cabor asli Indonesia ini pada Porda Sulsel yang dihelat di Kabupaten Pinrang.

Kamis (27/09/2019) tim Pencak Silat Luwu mendulang medali. Total, lima emas, lima perak dan dua perunggu.

ADVERTISEMENT

Selain Ketua Ikatan Pencak Silat Indonesia ( IPSI) Luwu, Yasman Miming, ada dua pendekar yang paling berperan dibalik suksesnya tim Pencak Silat.

Keduanya adalah pelatih tim yakni Oddang Abbas dan Salmawati. Sejak beberapa bulan keduanya bekerja keras melatih dan memberikan motivasi kepada timnya. Walau target 6 emas tak dicapai, namun hasil porda kali ini cukup membanggakan.

ADVERTISEMENT

” Patut disyukuri. Anak- anak sudah berusaha dan menampilkan semangat yang luar biasa,” kata Salmawati.
Sehari- hari, Salmawati adalah guru di MTSN Luwu.

Dulunya, istri dari Masdar ini adalah atlet nasional pencak silat. Prestasinya mentereng dan beberapa kali mewakili Indonesia di Kejuaraan Pencak Silat Internasional.

Wanita kelahiran Pattedong 1984 ini juga pernah memperkuat tim Indonesia di Sea Games Singapura tahun 2004 silam. Saat itu, Salmawati meraih perak.

” Saya masih gelisah karena anak- anak belum ada yang menyamai prestasi saya. Seorang pelatih dikatakan sukses jika anak didiknya melebihi prestasinya,” katanya.

Dia mengaku takkan berhenti melatih bibit muda potensial Luwu untuk menjadi atlet silat nasional.

Sementara Oddang Abbas juga pernah menjadi atlet nasional dan menjadi pelatih Salmawati di awal karirnya. (ama)

ADVERTISEMENT