Pisah Sambut Kapolres Palopo, Selamat Bertugas di Tempat Baru Alfian Nurnas

224
Pisah sambut Kapolres Palopo digelar di Gedung Saodenrae Convention Center (SCC), Selasa (23/11/2021). (Foto : Kominfo Palopo)
ADVERTISEMENT

PALOPO – Pisah sambut Kapolres Palopo digelar di Gedung Saodenrae Convention Center (SCC), Selasa (23/11/2021). Pejabat lama AKBP Alfian Nurnas dimutasi ke Polres Luwu Utara dengan jabatan yang sama. Penggantinya ialah AKBP Muhammad Yusuf Usman.

Pisah sambut Kapolres itu dihadiri Walikota Palopo, HM Judas Amir didampingi ketua TP PKK, dr Utia Sari Judas. Pejabat lama, AKBP Alfian Nurnas mengatakan selama dua tahun dirinya bertugas di Kota Idaman dirinya mengaku banyak hal baik yang dia temui.

ADVERTISEMENT

“Palopo kota yang indah, damai, dan nyaman. Kami merasa senang dan bahagia karena banyak saudara-saudara baru di Kota Palopo. Selama bertugas kami dapat banyak bimbingan, arahan dan koordinasi dari seluruh lapisan Masyarakat. Khususnya Pak Wali. Alhamdulillah di Kota Palopo ini Jadi Kota indah dan nyaman serta Kondusif,” ujar Kapolres Luwu Utara itu.

Alfian juga memohon doa restu agar dalam bertugas sebagai Kapolres Luwu Utara dapat dimudahkan segala urusan dan medapat kemudahan dalam menjalankan tugasnya di Bumi Lamaranginang.

ADVERTISEMENT

Sementara itu, pejabat baru Kapolres Palopo, AKBP Muhammad Yusuf Usman meminta bantuan dari semua pihak selama mengemban amanah sebagai Kapolres Palopo. Dia juga mengatakan, selama bertugas di Palopo, perwira dua melati itu ingin mempererat tali persuadaraan dan silaturahmi.

“Kami hadir disini untuk memberikan rasa aman dan bersama Forkopimda untuk bersinergi memberikan rasa Aaman dan kondusif. Memberikan Pelayanan dengan ikhlas kepada seluruh masyarakat kota Palopo. Serta memohon dukungan dalam pelaksanaan tugas selama di kota Palopo,.” ujarnya.

Walikota Palopo, HM Judas Amir sendiri mengucapkan selamat bertugas di Palopo bagi pejabat baru. Sementara pejabat lama, Judas Amir mendoakan agar sukses di tempat tugasnya yang baru.

“Atas nama Pemerintah Kota Palopo dan masyarakat Kota Palopo menyampaikan penghargaan, dan mengucapkan rasa terima kasih kepada Jajaran Polres Palopo atas pelayanannya selama di kota Palopo,” pungkasnya.

Sebelumnya diberitakan, Kapolres Palopo yang baru dilantik, AKBP Muhammad Yusuf Usman tiba di Mako Polres Palopo, Sabtu (20/11/2021). Perwira dua melati itu disambut tari paduppa yang dibawakan oleh polwan Polres Palopo.

Muhammad Yusuf Usman baru dilantik jadi Kapolres Palopo di Polda Sulsel, Kamis 18 November 2021 lalu. Dia menggantikan AKBP Alfian Nurnas yang dimutasi jadi Kapolres Luwu Utara.

Sebelumnya, AKBP Muhammad Yusuf Usman menjabat sebagai Kasubidregident Ditlantas Polda Sulsel. (hwn/liq)

ADVERTISEMENT