Pos Rayon Militer Dibentuk di Mancani, Upaya Redam Konflik Antarwarga

228
ADVERTISEMENT

PALOPO–Berupaya ikut meredam konflik antarwarga yang sering muncul, Komando Distrik Militer (Kodim) 1403 Sawerigading membentuk Pos Rayon Militer (Posramil) di Kelurahan Mancani, Kecamatan Telluwanua, kota Palopo, Sulawesi Selatan.

Pembentukan Posramil ini sebagai upaya konkret mencegah konflik antarwarga yang kerap terjadi di wilayah yang berada di kawasan bagian utara kota Palopo.

ADVERTISEMENT

Posramil Mancani yang dibentuk, kantornya berada di eks gedung Satpol-PP yang berdekatan dengan kantor Lurah Mancani.

Menyadur Tribun News, Perwira Seksi Teritorial (Pasiter) Kodim 1403 Swg, Kapten (Inf) Agus Purwono mengatakan, kehadiran Posramil Mancani untuk membackup aparat kepolisian yang berjaga di lokasi tersebut.

ADVERTISEMENT

“Apalagi selama ini, Mancani termasuk kawasan rawan konflik antarwarga. Ke depan, Posramil ini menjadi cikal bakal pembentukan Koramil baru dalam wilayah teritorial Kodim 1403/SWG,” kata Kapten Agus.

Dalam operasionalnya, Posramil Mancani berada di bawah naungan Koramil 1403-06 Wara Palopo.

“Di Posramil Mancani, telah ditempatkan 7 personil yang dipimpin Peltu Pagiling selaku Danpos,” ujar Agus Purwono yang juga merupakan Danramil 1403-07 Walenrang ini.

(iys)

ADVERTISEMENT