Ribuan Milenial AKAS Akhiri Masa Kampanye di Pilkada Lutra dengan Pawai Damai, Konvoi Hingga ke Perbatasan Luwu

924
Massa millenial AKAS membludak saat kampanye hari terakhir di Baebunta, ribuan orang tumpah ke jalan mengawal AKAS menuju kemenangan di Pilkada Lutra, 9 Desember ini. (Foto: Tangkap Layar video AK Millenial/Facebook)
ADVERTISEMENT

LUWU UTARA–Aksi simpatik ditunjukkan ribuan massa kaum milenial pendukung Pasangan Calon nomor urut 3, Arsyad Kasmar-Andi Sukma (AKAS) di perhelatan Pilkada Luwu Utara, Sabtu 5 Desember 2020 kemarin.

Ribuan massa dari berbagai kecamatan di Luwu Utara itu datang dan berkonvoi menggunakan kendaraan roda dua dan empat secara sukarela, sebagai simbol perlawanan rakyat Luwu Utara atas ketertinggalan daerahnya selama ini, sekaligus mengawal masa kampanye terakhir Paslon jagoan mereka (AKAS), yang bertagline: Harapan Baru Luwu Utara.

ADVERTISEMENT

Meski jumlahnya tak terbilang banyaknya, namun kredit positif nampak di mata masyarakat karena generasi muda milenial itu tidak sedikitpun yang membuat keonaran atau mengganggu Paslon lain, yakni Paslon nomor 1 dan 2 yang dilalui di Poskonya masing-masing, saat berpapasan di jalan.

Ketua Millenial AKAS, Salju Mawelo, kepada awak media, Sabtu sore kemarin (5/12) menyebut, aksi ini tanpa dibiayai dan merupakan spontanitas anggota kelompoknya saja.

ADVERTISEMENT

“Ini aksi murni dari kami generasi Milenial sebagai wujud dan simbol perlawanan rakyat terutama kaum muda atas ketertinggalan daerah kami selama ini, kami datang tanpa 1 sen dibayar, tak ada mobilisasi massa, ini kesadaran sendiri, dan dilakukan dengan damai tanpa adanya gesekan,” ujar Salju.

“Kebetulan momentumnya peresmian pabrik gabah dan jagung milik kandidat kami dan juga hari terakhir kampanye di Pilkada Lutra, saya mewakili teman-teman milenial AKAS meminta maaf jika dalam kegiatan Pawai Damai kami ini menimbulkan kemacetan di ruas-ruas jalan protokol baik di Masamba, Baebunta hingga ke Mari-mari Sabbang Selatan, perbatasan kabupaten Luwu,” tandasnya.

Diketahui, pada Sabtu siang (5/12) kemarin, PT Kasmar Tani Sejahtera diresmikan oleh H Arsyad Kasmar selaku owner dari pabrik penggilingan gabah dan jagung yang terletak di Desa Baebunta Selatan. Kegiatan tersebut menandai berakhirnya kampanye Paslon nomor urut 3 setelah kurang lebih satu bulan berkeliling pelosok desa dan dusun Luwu Utara untuk menyampaikan visi misi dan programnya yang menitikberatkan pada program perbaikan ekonomi rakyat, petani, guru, tenaga kesehatan dan pembukaan lapangan kerja serta penanggulangan bencana yang banyak dipuji warga dan Pengamat. (iys) 

BACA JUGA: Resmikan Pabrik Gabah dan Jagung di Baebunta, Arsyad Buktikan Ucapannya untuk Bangkitkan Perekonomian Rakyat

 

ADVERTISEMENT