PALOPO–Musyawarah Besar Olahraga Futsal Kab/Kota Palopo resmi menetapkan Hasan Basri Supri naik sebagai Ketua Asosiasi Futsal Kab/Kota Palopo periode 2021-2026.
Musor AFK Palopo digelar pada Rabu 30 Juni 2021, di aula Sinar Setuju Stadium dihadiri sebagian besar klub-klub anggota AFK Palopo dan dihadiri pula Ketua Harian KONI Palopo, M. Sam Ridwan.
Peserta musyawarah secara aklamasi menyetujui jabatan ketua dipegang Hasan Basri Supri, sehingga tugas Herianto sebagai Plt Ketua AFK Palopo pun resmi berakhir.
Dalam sambutannya usai menerima amanah, Hasan Basri yang dikenal juga sebagai adik kandung H. Baharman Supri Legislator di DPRD Palopo itu memohon dukungan semua pihak agar Futsal di kota Palopo semakin berkembang dan tetap menjadi olahraga favorit yang harus mampu berprestasi di tingkat regional Sulawesi Selatan.
“Target kita tentunya Cabor Futsal sebagai olahraga prestasi utamanya di level Sulawesi Selatan dululah. Kita sedang mempersiapkan Pra Porprov dan jika lolos target kita masuk jajaran 5 besar se Sulsel di Porprov Sinjai. Ini harapan kita semuanya dan nanti akan kita mulai dengan program kerja yang realistis untuk masa bakti 5 tahun ke depan,” kuncinya.
(*)