SMKN 2 Palopo Undang Orang Tua Siswa, Ini yang Dibahas

2201
SMKN 2 Palopo mengundang orang tua siswa. (Dok. SMKN 2 Palopo)
ADVERTISEMENT

PALOPO — SMKN 2 Palopo melalui Komite sekolah menggelar pertemuan dengan orang tua siswa. Tujuannya untuk menyampaikan secara langsung tentang beberapa hal yang telah laksanakan sekolah.

Dalam pertemuan itu, SMKN 2 Palopo mengajak orang tua melihat ruang praktik anak didik serta membentuk forum orang tua di masing-masing jurusan.

ADVERTISEMENT

Kegiatan itu berlangsung pada hari jumat, 4 Februari 2022 yang dimulai dengan kompetensi keahlian Teknik Geomatika, Desain Pemodelan dan Informasi Bangunan serta Analisis Pengujian Laboratorium. Kegiatan tersebut berlangsung di Aula SMKN 2 Palopo.

Hal itu, diungkapkan, Ketua Komite SMKN 2 Palopo, Muhammad Irwan Annas, Rabu (9/2/2022). Dia mengatakan pihaknya meminta kepada orang tua agar tetap berkolabarasi dengan pihak sekolah dalam memntau perkembangan anak didik.

ADVERTISEMENT

“Tidak hanya degan menyerahkan sepenuhnya kepada pihak sekolah, tapi kita bersama-sama menjaga anak-anak kita demi keberlangsungan proses belajar mengajar dan menanamkan slogan kepada anak didik dengan slogan Sekolahku adalah Rumahku,” katanya.

Dalam pertemuan itu kepala SMKN 2 Palopo, Nobertinus memaparkan di depan orang tua siswa upaya yang telah dilakukan oleh sekolah dalam rangka meningkatkan mutu pembelajaran

“Melakukan sinkronisasi kurikulum dengan DUDIKA agar sekolah tidak ketinggalan dengan teknologi yang berkembang di industri. Salah satu upaya konkrit yang kami lakukan adalah melakukan pendekatan untuk pembentukan kelas Industri. Saat ini prosesnya sementara berjalan untuk dua kompetensi keahlian yaitu Teknik Kendaraan Ringan dan Teknik Instalasi Tenaga Listrik. TKRO akan bekerjasama dengan Megaputra Sejahtera dealer mobil SUZUKI Palopo. Sedangkan TITL dengan PT Panasonic Gobel Jakarta,” ungkap Nobertinus.

Selain itu juga, Wakasek Kurikulum SMKN 2, Ridho Widodo memberikan penyampaian paparan kepada orang tua siswa tentang Kurikulum Operasional Sekolah (KOS) yang akan dipergunakan sebagai pembelajaran SMK Pusat Keunggulan yang disandang SMKN 2 Palopo.

“Sedangkan untuk kompetensi keahlian Teknik dan Bisnis Sepeda Motor kita melaksanakan Magang Reguler pada Sentral Yamaha Kota Palopo bagi Siswa kelas XI untuk memberikan pembelajaran praktik pada industri yang sebenarnya dengan durasi 2 minggu di Industri kemudian kembali lagi ke Sekolah 1 Minggu. Proses ini akan berjalan hingga akhir semester 4 tahun pelajaran 2022 bagi kelas XI TBSM,” ucap Ridho Widodo. (ayb)

ADVERTISEMENT