TEGAS !!! Walikota Palopo Tidak Akan Beri Izin Beroperasinya THM di Labombo

4690
Walikota Palopo, HM Judas Amir
ADVERTISEMENT

PALOPO — Walikota Palopo, HM Judas menegaskan tidak akan mengeluarkan izin beroperasinya Tempat Hiburan Malam (THM) di kawasan Labombo, Palopo. Hal itu diungkapkannya kepada Koran SeruYA, Selasa (1/11/2022).

“Izin dari Kementerian Perdagangan secara umum, tapi izin penempatan wilayah, Pemkot yang keluarkan,” kata Walikota Palopo.

ADVERTISEMENT

“Tapi selama saya jadi Walikota Palopo, izin untuk dibukanya THM di Labombo tidak akan keluar,” tegasnya.

Judas Amir menjelaskan, di sisa masa jabatannya, dia ingin Palopo dalam keadaan aman dan damai.

ADVERTISEMENT

Dengan hadirnya THM di Labombo, bisa memicu ketidakamanan di Kota berjuluk idaman itu.

Hal itu terbukti saat Polres Palopo yang saat itu dipimpin AKBP Taswin menutup THM pada 2018, angka kriminalitas menurun drastis.

Untuk itu, Walikota Palopo yakin bila THM kembali dibuka, angka kriminalitas juga akan naik.

Gelombang penolakan terhadap hadirnya kembali THM di Palopo berdatangan lantaran isu bakal kembali dibukanya THM di kawasan Labombo.

Tak hanya dari organisasi Islam, masyarakat sekitar juga menolak hadirnya THM. (liq)

ADVERTISEMENT