MAKASSAR — Walikota dan wakil walikota Palopo, HM Judas Amir- Rahmat Masri Bandaso sudah tiba di Baruga AP Pettarani Unhas, tempat digelarnya pelantikan, Rabu (26/9/18) pag
Sejumlah pejabat juga nampak hadir seperti Kadis DPMPTSP, Farid Kasim Judas, Kadispora, Nuryadin, Kadis Perumahan, Nasrul, Kadis Transmisgrasi, Akkasseng, Camat Wara Utara, Rustam Lalong dan sejumlah pejabat lainnya.
Sesuai jadwal, walikota Palopo bersama 3 kepala daerah lainnya dilantik pukul 09.00 wita. Gubernur Sulsel, Nurdin Abdullah yang akan melantik juga sudah nampak di lokasi.
HM Judas Amir-Rahmat akan dilantik bersamaan dengan Ilham Azikin-Sahabuddin (Bantaeng), A Seto Gadhista Asapa-A Kartini (Sinjai), dan Andu Fahsar M Padjalangi-Ambo Dalle (Bone). (asm)