PALOPO — Sebanyak 7 mahasiswa (i) Universitas Cokroaminoto Palopo (UNCP) FakultasTeknik Komputer Prodi Informatika berkesempatan mengikuti program Praktik Dunia Kerja (PDK ) di Dinas Komunikasi dan Informatika Kota Palopo.
Ketujuh mahasiswa (i) tersebut yakni Nunu purwati, Noviyanti, Nirmala,Liling, I made kartana, Ridwan, Awalaniazhar mawardi.
Mahasiswa PDK UNCP tersebut diterima langsung oleh Kepala Dinas Kominfo, Baso Ahmad,SH Senin (21/1/2019).
Dalam sambutannya saat menerima rombongan mahasiswa PDK, Kadis Kominfo berharap agar para mahasiswa dapat mengaplikasikan pengetahuan mereka dalam dunia kerja sekaligus mengembangkan wawasan mereka terhadap tugas dan fungsi yang diemban oleh jajaran Kominfo.
Baso Ahmad bersyukur karena dengan ditempatkannya mahasiswa tersebut selama hampir dua bulan di kantor yang dipimpinnya dapat membantu penguatan sinergitas antara Kominfo dengan perguruan tinggi, sebab menurut mantan Kabag Humas dan kadis Perhubungan Kota Palopo ini sinergitas Pemda dan perguruan tinggi sangat diperlukan untuk kemajuan daerah ini.
Baso Ahmad berharap agar mahasiswa PDK dapat menunjukkan kreasi dan kontribusi pemikiran yang yang positif selama melaksanakan praktik.
” Alhamdulillah sejak dua tahun terbentuk, dinas Kominfo sering dijadikan tempat praktik sejumlah mahasiswa dan pelajar diantaranya IAIN Palopo, Uncokro dan SMK dari Luwu Timur, ” ujarnya seraya berharap kedepannya program semacam ini berjalan berkesinambungan.
Sementara itu Dosen Pembimbing, Hardiana S.Kom.M.Pd menyampaikan ucapan terima kasih kepada jajaran Kominfo yang berkenan menerima mahasiswa PDK Uncokro Palopo.
Dalam praktik selama dua bulan, jajaran Kominfo telah mempersiapkan sejumlah program yang nantinya dilakukan oleh mahasiswa. Diantaranya penguatan wawasan sistem jaringan IT. Bahkan pada saat pelaksanaan Tana Luwu Expo 2019 Mahasiswa Uncokro telah ikut berpartisipasi menggelar sosialisasi internet sehat di arena Tana Luwu Expo.
Nunu purwati salah seorang peserta PDK mengakui bahwa pilihan mereka praktik di dinas Kominfo sudah tepat karena menurutnya sangat sejalan dengan materi pembelajaran yang mereka peroleh di kampus.
” Kami berharap pengalaman di Kominfo akan menjadi bekal bagi kami untuk beradaptasi dengan dunia kerja yang sesungguhnya sehingga kedepannya kami akan siap menatap masa depan,” tandasnya. (kom/asm)