PALOPO — JELANG berakhirnya masa tugas sebagai penjabat Wali Kota Palopo, Andi Arwien Azis, S.STP mulai berkemas. Pekan lalu, Andi Arwien yang juga kepala BPKD Provinsi Sulawesi Selatan tersebut mulai mengemas sejumlah barang pribadinya.
Hal itu dilakukan setelah dirinya mendapatkan kawat surat dari Kementrian Dalam Negeri terkait rencana pelantikan kepala daerah hasil pemilihan umum serentak 2018.
Sejumlah barang pribadi mulai dari yang terkecil bersifat berkas, pakaian, foto, plakat sampai dengan kendaraan pribadi, telah dikemas sedemikian rupa untuk selanjutnya dikirim ke Makassar.
Bahkan dirinya telah menyiapkan kendaraan khusus untuk mengangkut sejumlah barangnya.
” Saya instruksikan kepada staf rumah tangga agar tidak boleh ada barang inventaris rumah jabatan yang ikut, apalagi kurang dari sebelum saya masuk sebagai Penjabat sementara sampai penjabat Wali Kota Palopo, semuanya harus tersimpan rapi di rujab,“ ujarnya.
Tidak hanya itu, Arwien kepada sopirnya meminta untuk memeriksa kondisi kendaraan dinas yang dipakai selama ini agar tidak ada kekurangan.
Selain mengemas sejumlah barang miliki pribadinya, ia juga menyelesaikan sejumlah berkas dan dokumen yang masih menjadi tanggung jawabnya.
Meski sudah berkemas, ia juga masih menyempatkan melayani sejumlah tamu yang berkunjung ke rumah jabatan. ” Pelayanan harus jalan meski masa tugas tinggal sesaat,” katanya.
Sekedar diketahui bahwa Pj.Wali Kota Palopo telah mendapatkan kawat surat yang ditanda tangani oleh Dirjen Otoda, Soni Sumarsono yang mengisyaratkan jadwal pelantikan kepala daerah hasil pemilihan pemilu serentak 2018 pada akan dilaksanakan pada bulan September 2018.
Hingga saat ini belum ada tanggal pasti pelantikan bupati/walikota terpilih di Sulsel. Kemungkinan besar, sesuai jadwal semula, pelantikan akan digelar pada 20 September mendatang. Adapun pelantikan gubernur /wakil gubernur Sulsel terpilih, Nurdin Abdullah-Andi Sudirman sudah dilakukan pekan lalu. (asm/adn)