Pasca Banjir, Direktur Tinjau RSUD Sawerigading Palopo

209
ket : Direktur Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Sawerigading Palopo dr Nasaruddin Nawir meninjau RSUD Sawerigading pasca banjir pada Sabtu malam lalu. (foto : Ayub seruya)
ADVERTISEMENT

PALOPO — Direktur Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Sawerigading Palopo dr Nasaruddin Nawir meninjau RSUD Sawerigading pasca banjir pada Sabtu malam lalu.

Pada peninjauan tersebut, dr Nasaruddin Nawir mengatakan dampak banjir yang harus segera ditangani. Selain itu potensi adanya aliran air serta drainase yang tersumbat segera ditangani.

ADVERTISEMENT

“Supaya kalau datang lagi hujan bisa lancar aliran air untuk mencegah genangan air, minimal mengurangilah”, ucapnya.

Akibat hujan deras menyebabkan banjir di RSUD Sawerigading Palopo. Banjir tersebut membawa lumpur dan material lainnya. Akibatnya, gerbang belakang RSUD Sawerigading jebol lantaran derasnya arus banjir.

ADVERTISEMENT

“Air mengalir sampai ke depan RSUD Sawerigading dan mengakibatkan merendam sejumlah ruangan di halaman dan teras. Bahkan banjir lumpur sampai masuk ke dalam ruangan Instalasi Gizi,” tutupnya. (ayb/liq)

ADVERTISEMENT