Rustam Lalong dan SMK Pelayaran Samudera Nusantara Utama Palopo Kurban 2 Ekor Sapi

164
-Keluarga besar SMK Pelayaran Samudera Nusantara Utama Kota Palopo melaksanakan pemotongan hewan kurban sebanyak 2 ekor sapi pada hari raya Idul Adha 1443 H tahun 2023M. Rencanana, pemotongan dua ekor sapi akan dilakukan di lingkungan SMK ini, di bilangan Balandai Palopo, Minggu (10/7/2022).
ADVERTISEMENT

PALOPO– -Keluarga besar SMK Pelayaran Samudera Nusantara Utama Kota Palopo melaksanakan pemotongan hewan kurban sebanyak 2 ekor sapi pada hari raya Idul Adha 1443 H /2022 M. Rencanana, pemotongan 2 ekor sapi akan dilakukan di lingkungan SMK ini, di bilangan Balandai Palopo, Minggu (10/7/2022).

Dari 2 ekor sapi tersebut, 1 ekor sapi dikurban Pembina Yayasan SMK Pelayaran Samudera Nusantara Palopo, Rustam Lalong, dan 1 ekor sapi lainnya dikurbankan atas nama SMK Pelayaran Samudera Nusantara Utama Palopo.

ADVERTISEMENT

Rustam Lalong yang juga Plt Kepala Dinas Perhubungan Kota Palopo ini, mengungkapkan rasa syukur karena tahun ini kita bisa berkurban dua ekor sapi, baik pribadi dan SMK pelayaran yang selama ini dibinanya.

Ia juga berharap untuk tahun selanjutnya pihaknya berkurban lebih banyak lagi sehingga daging kurban dapat didistribusikan lebih luas lagi. “Saya berharap untuk tahun depan kita bisa bisa mengalami peningkatan, demi berbagi kepada sesama di Hari Raya Idul Adha,” kata Rustam Lalong. (mat)

ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT