Dinihari Nanti Ada Gerhana Bulan Total, Di Palopo Dimana Bisa Melihat dengan Jelas?

2599
ADVERTISEMENT

PALOPO — Dinihari nanti, Sabtu (28/7) langit akan dihiasi gerhana bulan total terlama di abad ke-21. Sejumlah warga Palopo sudah mulai bersiap menyaksikan peristiwa langka ini.Tanpa menggunakan teleskop pun gerhana bulan bisa dilihat dengan jelas.

Ada beberapa tempat di Kota Palopo yang bisa dijadikan pilihan untuk menyaksikan secara langsung Gerhana Bulan Total itu. Misalnya di Lapangan Pancasila.

ADVERTISEMENT

Anda bisa menyaksikan langsung tanpa terhalang oleh bangunan atau pepohonan. Pilihan lainnya di sekitar Pelabuhan Tanjung Ringgit. Bisa bareng keluarga atau pasangan sembari menanti detik-detik gerhana bulan total.

Sementara itu, Lembaga Penerbangan dan Antariksa Nasional (LAPAN) proses gerhana bulan total ini akan berlangsung sejak pukul 00.14 WIB, itu ditandai dengan Bulan memasuki penumbra Bumi.

ADVERTISEMENT

Fase totalnya sendiri dimulai pukul 02.30 – 04.13 WITA. Waktu fase total tersebut yang menahbishkan gerhana bulan total kali ini jadi yang paling lama terjadi di abad ke-21.

“Uniknya, gerhana bulan tersebut akan menjadi gerhana bulan dengan durasi gerhana total terlama dalam abad ke-21, yaitu selama 1 jam 43 menit,” ujar Kabag Humas LAPAN Jasyanto dikutip dalam pernyataan tertulisnya, Jumat (27/8/2018).

Salah satu fenomena yang menarik saat gerhana bulan total terjadi adalah berubahnya warna Bulan menjadi kemerahan. (*/adn)

ADVERTISEMENT