Santer Duet Husler-Ibas Jilid II, Andi Hatta Usul Duet ‘Golkar-Golkar’ di Pilkada Lutim

2597
Andi Hatta Marakarma
ADVERTISEMENT

MALILI–Di tengah kian mewacananya duet Husler-Ibas jilid II, salah satunya dilontarkan Ketua Bappilu Partai Nasdem Lutim, Muh Siddiq BM, suhu politik di internal Golkar menghangat. Menariknya, mantan Bupati Luwu Timur (Lutim) dua periode yang kini duduk sebagai Anggota DPRD Sulsel, Andi Hatta Marakarma mengatakan, Partai Golkar patut memenangkan Pilkada Lutim 2020, karena sepanjang Pilkada diadakan di ‘Bumi Batara Guru’ Golkar selalu menang.

Yang menarik, Andi Hatta mengusulkan sebaiknya duet ‘Golkar-Golkar’ diusung partai ‘Beringin Rimbun’ di Pilkada Lutim tahun depan. “Golkar tidak pernah kalah di Lutim, jadi Pilkada 2020 tetap harus dimenangkan,” kata Andi Hatta di Kantor DPRD Sulsel, Kamis (19/12/2019).

ADVERTISEMENT

Menurut Andi Hatta, dirinya sebagai kader Golkar yang pernah berkuasa di Lutim selama 10 tahun, menilai Golkar masih menjadi pilihan masyarakat. Asalkan, dalam Pilkada 2020 tidak salah mengusung calon kepala daerah.

Dikatakan, Golkar yang telah memenuhi syarat mengusung satu pasangan calon kepala daerah, sisa mencari dua figur tepat sebagai usungan di Pilkada 2020. Dia tetap menjagokan Bupati Lutim saat ini, HM Thoriq Husler sebagai kandidat calon ’01’ usungan Golkar.

ADVERTISEMENT

Namun, untuk bakal calon pendamping Husler, Ketua Fraksi Partai Golkar DPRD Sulsel ini mengusulkan sebaiknya diambil dari kader Golkar sendiri. “Ada banyak kader Golkar yang layak mendampingi Husler,” imbuh Andi Hatta.

Bahkan, Andi Hatta menyebut nama putrinya, Andi Fauziah Pujiwatie Hatta atau yang akrab disapa Andi Ichi salah satu kader Golkar yang bisa mendulang suara bersama Husler jika berduet. Ada juga nama Ketua DPRD Lutim, Amran Syam.

Ditegaskan Andi Hatta, sebagai partai pemenang Pemilu 2019 di Lutim, termasuk partai pemenang tiga kali Pilkada di daerah itu, sangat disayangkan jika harus kalah. “Makanya, jangan kecolongan,” katanya. (tari)

ADVERTISEMENT