Suka Ngegas di Sosmed, Ternyata Itu Teknik Jualan Kudapan Odading dari Mang Soleh yang Lagi Viral!

12663
ADVERTISEMENT

BANDUNG–Jika anda pelaku Sosial Media apalagi Twitter, pasti akan terbahak-bahak dengan gaya ngegas promosi odading Mang Soleh lewat videonya yang viral itu.

Ternyata, itu adalah disengaja dan jadi strategi penjualan roti jadul khas yang bisa ditemui di Jalan Baranangsiang atau dekat Gedung Kesenian Rumentang Siang, kota Bandung, lewat gerobak warna birunya.

ADVERTISEMENT

Gerobak biru mang Soleh ini menawarkan jajanan Odading yang viral jadi bahan perbincangkan warganet. Ini karena gaya membanyol Mang Soleh yang menawarkan odading dengan nada ‘ngegas’ dan rada marah-marah.

Nah, odading atau roti goreng Mang Sholeh ini, melansir Detik, sudah ada sejak tahun 1987. Posisinya juga strategis karena berada di dekat Pasar Kosambi.

ADVERTISEMENT
33 tahun membuat usaha kuliner, kini odading (roti goreng atau roti bantal) Mang Soleh di Bandung, sudah membuka cabang pula di Bogor, Jawa Barat dan bisa didapatkan di aplikasi layanan antar jemput kuliner. (Foto: Twitter @bapisxteryo)

Citarasa roti buatan Mang Saleh ini juga tidak pernah berubah sejak awal.

Rupanya, usaha ini telah digeluti pria paruh baya itu sejak 33 tahun yang konon menjajakan Odading dengan resep turun temurun keluarganya.

Odading adalah penganan roti yang bahannya antara lain mauripan (pengembang), soda kue, nona sari (pemanis), gula, mentega dan tepung terigu. Cara pembuatannya, setelah jadi adonan lalu digoreng.

Odading ini untuk cemilan ditemani kopi atau teh pastinya sangat nikmat.

Selain Odading, Mang Saleh juga menjajakan cakwe. Satu Odading dan cakwe dijual seharga Rp1.500 ribu.

Menariknya, saat ini jualan Mang Soleh juga sudah tersedia di aplikasi penyedia jasa antar-pesan kuliner di handphone anda, bahkan kabarnya juga sudah buka cabang segala di Bogor, Jawa Barat.

Jadi, ingat Odading, ingat sosok pria berbahasa Sunda tersebut.

“Rasanya seperti Anda menjadi Iron Man, belum gaul kalau belum makan odading Mang Sholeh. Rasanya anjing banget,” katanya dalam video yang viral itu. (iys) 

ADVERTISEMENT