LUTRA — Diklat Terpadu Dasar (DTD) VI Gerakan Pemuda (GP) Ansor Cabang Luwu Utara sukses merekrut 50 anggota baru. Kegiatan itu berlangsung sejak tangg 26 hingga 28 November 2021 di MAN Masamba.
Peresmian peserta DTD sebagai Anggota GP Ansor Luwu Utara dibai’at Ketua Nahdlatul Ulama (NU) Luwu Utara, KH Muhammad Alwi Yunus, Minggu (29/11/21) malam.
Dengan tema “Kaderisasi Sebagai Penguatan Ideologi dan Cinta Air”
Ketua Cabang GP Ansor Luwu Utara, Arifin berharap kedepannya kader bisa solid dan konsisten untuk mengawal misi perjuangan pemuda Ansor dalam membumikan Aswaja, di tengah masyarakat sebagai upaya memperkuat uhkuwa wathaniah dalam mengawal NKRI harga mati.
“Dan tatkala pentingnya dalam DTD ini keikhlasan dan tulus mengawal ulama dalam rangka menjaga marwah dan martabat ulama dari serangan yang kerap kali berimbas menggangu ketentraman dalam berbangsa dan bernegara,” ungkap Arifin.
Ketua Ansor berpesan kepada kader baru agar kedepannya dapat mengembangkan Organisasi.
“Tetap jaga solidaritas diatara kader sehingga kebersamaan tetap terbangun untuk pengembangan organisasi kedepannya,” tutupnya. (byu/liq)