KORANSERUYA.COM–Asosiasi pemerintahan desa seluruh Indonesia (Apdesi) Kabupaten Bone Sulawesi Selatan, bakal mengumpulkan Kades dan perangkat desa dari 328 desa dan tim verifikasi kecamatan dari 24 kecamatan yang ada desanya di Bone di Mapolres Bone, 27 hingga 31 Agustus Mendatang.
“Kegiatan digelar dalam bentuk sarasehan desa, kita pusatkan di Mapolres Bone, digelar di aulanya, ” kata Andi Mappakaya Amier ketua Apdesi Bone, Selasa 14 Agustus 2018.
Kepala desa Tadang Palie kecamatan Ulaweng, Bone ini menuturkan kegiatan tersebut untuk mensinergi dan menyatukan persepesi kepala dan perangkat desa tentang peran dan fungsinya masing-masing.
“Apalagi kemarin ada kasus Korupsi dana desa terbesar di Bone yang sementara berproses, kita tidak ingin hal tersebut berkepanjangan terjadi di Bone, kegiatan ini bersifat edukatif sekaligus antisipatif pelanggaran-pelanggaran tersebut,” kata Andi Mappakaya.
Lanjut dia, kesuksesan suatu wilayah bukan dilihat dari banyaknya proses hukum yang berjalan, tetapi dengan minimnya kasus yang terjadi di desa, dengan kegiatan ini, kata dia, ada sinergitas antara aparat desa dan aparat hukum, apalagi telah ada kesepakatan dengan TNI,Polri dan kejaksaan terkait pengawasan dana desa.
“Kami juga mengundang Kapolsek dan Danramil dari 24 kecamatan pada kegiatan ini,” tambahnya.
“Tentu kita berharap partisipasi desa pada kegiatan ini bisa maksimal diantaranya kades, sekdes, bendahara desa dan BPD desa, karena pembicara pada sarasehan tersebut kami mengundang dari pihak kepolisian, kejaksaan, inspektorat, BPMD kabupaten Bone, dan pendamping desa kabupaten,” pungkasnya. (abdulwarishasrat)