KORANSERUYA.COM–Bulan suci Ramadhan, 1439 H / 2018 M dimanfaatkan oleh anak-anak Komunitas Xiomi (Mi Fans Bone) untuk berbagi.
Puluhan anggotanya turun kejalan untuk berbagi sesama umat Islam, kegiatan ini di motori oleh Mi Fans Bone sebagai wadah bagi pencinta Gadget Xiomi.
Kegiatan tersebut berlangsung sore hari jelang berbuka di dua tempat yang berbeda yakni di Jalan Besse Kajuara dan Jalan Makmur, Minggu 28 Mei 2018 Watampone.
“Kita hanya ingin berbagi, semoga takjil yang kita bagikan ini mendapatkan keberkahan dari Allah SWT, setelah ini kami juga akan membagikan sarung kepada yang membutuhkan, sarung tersebut adalah sumbangan dari anggota Mi Fans Bone” Ungkap Rahmat ketua Mi Fans Bone.
Ratusan Takjil dibagikan kepada masyarakat, Andar salah satu warga yang menerima takjil tersebut merasa senang dan berterima kasih.
“Kegiatannya sangat positif, semoga anak-anak ini sukses dan kegiatannya diberkahi,” ungkap warga Kabupaten Bone. (abdulwarishasrat).