MALILI — Warga Sorowako, Kecamatan Nuha, Luwu Timur, dikagetkan dengan terjadinya hujan es, Minggu (31/03/2019), sekitar pukul 17.00 wita, sore tadi. Es tersebut berukuran kerikil. Hujan es ini terjadi di beberapa lokasi seperti di Jl Gunung Krakatau, Tosalili, Gunung Merapi dan lainnya.
” Warga kaget karena ini baru pertama kali terjadi di Sorowako,” kata Abdullah Zainuddin, warga Jl Gunung Merapi, Sorowako kepada Koran SeruYA.com. Dia mengatakan, hujan es terjadi sekitar 1 menit. Setelah itu baru hujan turun. Informasi yang dihimpun menyebut beberapa tahun lalu, peristiwa yang sama juga terjadi.
Fenomena hujan es atau Hailstone merupakan fenomena yang biasa terjadi. Fenomena ini biasa terjadi saat masa transisi/pancaroba musim baik dari musim kemarau ke musim hujan maupun sebaliknya. (adn)