Desa Kalitata Lutra Menuju Swasembada Sayur 2020

600
ADVERTISEMENT

PALOPO – Pemerintah Desa Kalitata, Kecamatan Malangke Barat, Luwu Utara mendorong pembinaan dan pemberdayaan masyarakatnya. Salah satu potensi yang didorong adalah bertani sayur.

Kepala Desa Kalitata, Basri mengatakan, bersama dengan karang taruna, pihaknya berupaya untuk meningkatkan kesejahteraan warganya. Hal itu dilakukan agar perekonomian warga dapat meningkat.

ADVERTISEMENT

Bahkan, Desa Kalitata memiliki program andalan yaitu swasembada sayur 2020. “Bertani sayur dapat meningkatkan pendapatan warga. Untuk itu, bukan hal mustahil kami memiliki program andalan yaitu swasembada sayur 2020,” ujar Basri rilis yang diterima koranseruya.com, Kamis (25/7/2019).

Dia berharap, apa yang menjadi cita-citanya bersama warga dapat terwujud. “Kami terus berupaya melakukan pembinaan kepada warga agar program andalan kami bisa terealisasi,” harapnya. (wah/liq)

ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT