Disambar Mobil Hingga Dilintasi Beban 80 Ton, Jembatan Jalur Alternatif Rampoang Palopo Mulai Rusak

1460
Disambar Mobil Hingga Dilintasi Beban 80 Ton, Jembatan Jalur Alternatif Rampoang Palopo Mulai Rusak. (Foto : Tangkapan layar Live Seruya Channel)
ADVERTISEMENT

PALOPO — Warga Perumnas Kelurahan Rampoang Kecamatan Bara meminta pemerintah untuk mengantisipasi kerusakan talut penyangga di jembatan jalur alternatif.

Dimana jembatan tersebut dilintasi roda empat hingga truk. Jalur alternatif itu berada di lorong Perumnas yang nelintasi Lapangan Rampoang.

ADVERTISEMENT

“Bagian trotoar jembatan disambar mobil. Bahkan jembatan tersebut goyang,diakibatkan beratnya mobil yang melintas dari 40 ton hingga 80 ton,” ucap Idil warga sekitar saat mengatur jalannya pengendara jalur alternatif.

Diketahui Walikota Palopo, HM Judas Amir sudah melakukan pemantauan untuk melihat kondisi di jalur alternatif.

ADVERTISEMENT

Jalur alternatif itu mulai ramai dilalui pengendara usai jembatan salu pakung putus. Jembatan itu terputus lantaran banjir yang mengikis pondasi jembatan.

Namun, baru satu hari jalur alternatif dilalui, masalah pada talut penyangga di jembatan jalur alternatif muncul.

Itu dikarenakan, beban berat yang harus dipikul jembatan ditambah lagi derasnya arus saat debit air naik diduga menjadi pemicu rusaknya jembatan jalur alternatif itu.

Meski demikian, Jembatan darurat pengganti jembatan salu pikung sementara dalam pengerjaan. (ayb)

ADVERTISEMENT