LUTRA – Pemerintah Daerah Kabupaten Luwu Utara melalui Dinas Perdagangan, Perindustrian, Koperasi dan Usaha Kecil Menengah (DP2KUKM), ikut memeriahkan HUT ke-72 Koperasi Tingkat SulSel yang dipusatkan di Tanjung Bira, Bukulumba, pada 23-25 Agustus 2019. Kegiatan ini dihadiri Kepala DP2KUKM, Muhammad Kasrum.
Sebagai tuan rumah, Pemda Bulukumba menggelar berbagai kegiatan seperti jalan santai, jalan sehat, donor darah, bakti sosial dan Pameran UKM. Kegiatan yang disebut terakhir, juga diikuti Lutra sebagai peserta pameran.
“Pameran UKM juga kita ikuti dengan melibatkan para pelaku UKM di Lutra,” kata Kepala DP2KUKM, Kasrum, Minggu (25/8/2019).
Produk UKM yang dipamerkan rupanya menarik minat para pengunjung pameran yang datang dari berbagai daerah di Sulsel. “Dalam pameran UKM banyak pengunjung dari berbagai daerah yang mengagumi produk UKM yang kita pamerkan. Bahkan tidak sedikit yang membelinya,” beber Kasrum.
Mengutip sambutan Sekretaris Menteri Koperasi Ruli Indrawan, eks Asisten Administrasi Umum ini menyebutkan HUT Koperasi ini dilaksanakan dengan tujuan menciptakan Reformasi Total Koperasi Menuju Revolusi Industri 4.0.
“Pak Sekmen Koperasi berharap seluruh kegiatan HUT Koperasi ini bermanfaat dan koperasi bisa meningkat lebih maju lagi,” pungkasnya. (lh/liq)