Head to Head, Irvan Majid-Dhevy Bijak Berebut Ketua Demokrat Palopo

284
Wakil Ketua DPRD Palopo, Irvan Majid, mendaftar sebagai calon ketua Demokrat Palopo.
ADVERTISEMENT

MAKASSAR — DPD Demokrat Sulsel resmi menutup pendaftaran calon ketua DPC untuk 24 kabupaten/kota di Sulsel, Rabu (26/10/2022) malam. Ada beberapa daerah yang hanya satu calon mendaftar. Namun di beberapa daerah lainnya, muncul sejumlah nama yang bersaing.

Untuk Luwu pendaftar hanya Syukur Bijak, di Luwu Utara Tryono Kusman dan Luwu Timur, Abdul Fattah. Ketiganya dipastikan akan terpilih secara aklamasi pada Musyawarah Daerah (Musda) Partai Demokrat se Sulsel yang digelar awal November 2022 di Makassar.

ADVERTISEMENT

Yang menarik di Kota Palopo. Ada dua kader yang mendaftar. Mereka adalah anggota DPR RI, Dhevy Bijak dan Wakil Ketua DPRD Palopo, Irvan Majid. Keduanya dipastikan akan bersaing untuk memimpin partai berlambang mercy ini di Kota Palopo.

Dhevy Bijak sudah mendaftar sejak beberapa hari lalu. Dia bersamaan datang dengan ayahnya, Syukur Bijak yang juga akan mendaftar sebagai calon ketua Demokrat Luwu. Adapun Irvan Madjid memutuskan untuk ikut jadi calon ketua hanya beberapa jam setelah pendaftaran ditutup.

ADVERTISEMENT

Kepada wartawan, Irvan mengaku mengantongi sejumlah dukungan dari PAC di Kota Palopo. Dukungan tersebut sebagai salah satu syarat untuk mencalonkan diri menjadi Ketua DPC Demokrat.

Soal peluangnya, Irvan mengatakan menyerahkan sepenuhnya kepada DPP Partai Demokrat untuk memutuskan. ” Yang pasti jika saya diberi amanah memimpin Demokrat Palopo, saya akan membawa partai ini menjadi lebih baik ke depan. Saya serahkan sepenuhnya ke DPP,” katanya.

Diketahui, saat ini Partai Demokrat menjadi pemenang ketiga pada pileg 2019 lalu di Kota Palopo. Demokrat mengamankan tiga kursi di DPRD Palopo dan berhak atas jabatan Wakil Ketua DPRD. (roy)

ADVERTISEMENT