Kantor Kejagung Dilalap Api, 17 Mobil Damkar Dikerahkan

223
ADVERTISEMENT

JAKARTA–Gedung Kantor Kejaksaan Agung yang terletak di kawasan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, terbakar pada Sabtu malam, 22 Agustus 2020.

Kepala Pusat Penerangan Hukum Kejaksaan Agung Hari Setiyono membenarkan terjadinya peristiwa kebakaran tersebut.

ADVERTISEMENT

“Iya benar,” kata Hari saat dihubungi Antara, di Jakarta, Sabtu malam.

Namun demikian pihaknya tidak merinci lantai atau ruangan apa yang terbakar.

ADVERTISEMENT

Dari informasi yang dihimpun, terdapat 17 unit mobil pemadam kebakaran yang dikerahkan ke lokasi kejadian untuk memadamkan api.

Korban dari kebakaran itu juga masih belum diketahui. Akun Twitter resmi Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan Provinsi DKI Jakarta @humasjakfire mengabarkan kejadian tersebut.

Awalnya, lima unit mobil damkar dikerahkan untuk memadamkan api di Kantor Kejaksaan Agung. Informasi kebakaran diunggah sekitar pukul 19.22 WIB.

Hingga saat ini situasi masih dalam proses pemadaman. (*/iys)

ADVERTISEMENT