PILKADA LUTIM: Husler Tetap Incar Ibas Jadi Wakilnya, Termasuk Andi Ichi

2402
ADVERTISEMENT

MALILI–Incumbent yang akan maju di Pilkada Luwu Timur (Lutim) 2020, HM Thoriq Husler mulai membidik sejumlah figur yang akan dijadikan pendamping. Ada beberapa figur yang masuk dalam ‘bidikan’ Husler, di antaranya Irwan Bachry Syam (Ibas) yang saat ini menjabat Wakil Bupati Lutim, termasuk mantan Anggota DPR RI, Andi Fauzia Pujiwati Hatta atau yang akrab disapa Andi Ichi.

Selain dua nama tersebut, ada juga nama Ketua DPRD Lutim dua periode, Amran Syam, fungsionaris Golkar Sulsel Andi Waris Halid, termasuk Plt Ketua Golkar Luwu, Majid Tahir.

ADVERTISEMENT

Husler saat menjalani tes wawancara kandidat yang akan diusung Partai Golkar maju Pilkada 2020 di DPD I Partai Golkar, malah menyebut 9 nama bakal calon pendampingnya.

“Ada 9 nama, masih dalam tahap survei,” ujar Husler usai menjalani tes wawancara di DPD I Partai Golkar.

ADVERTISEMENT

Saat tes wawancara, Husler menyatakan kesiapannya maju kembali bertarung pada Pilkada Lutim 2020. Dia berharap diusung Partai Golkar karena dirinya adalah kader terbaik Golkar di Lutim.

Husler juga mengaku telah melamar di beberapa partai, di antaranya Partai Hanura, PKS, PDIP, dan PAN. “Saya berharap bisa diusung Golkar dan bersama Golkar kita bangun koalisi besar menuju Pilkada Lutim 2020,” katanya. (*/cbd)

ADVERTISEMENT