PALOPO– SMKN 2 Palopo menggelar ujian akhir semester genap tahun pelajaran 2018/2019. Ujian tersebut berlangsung sejak Senin (13/5/2019) hingga Rabu (22/5/2019) mendatang.
Walaupun dalam kondisi berpuasa, siswa SMKN 2 Palopo tetap bersemangat mengerjakan soal ujian. “Bahkan ini menjadi tantangan sendiri bagi kami supaya bisa mengerjakan soal dengan lebih jujur,” ujar Ridwan, salah satu peserta ujian.
Kepala sekolah SMKN 2 Palopo, Nobertinus menyampaikan rasa bangga melihat antusias para siswanya yang semangat, tertib dan jujur melaksanakan dan mengikuti ujian akhir semester ini.
Dia juga mendoakan semoga apa yang mereka kerjakan bisa bernilai ibadah dan akan mendapat hasil yang baik ketika pembagian rapor nanti.
“Semoga mereka dapat mengerjakan tugas dengan baik dan mendapat nilai yang memuaskan,” harap Nobertinus.
Setelah ujian semester nanti, SMKN 2 Palopo akan melaksanan kegiatan Amaliah Ramadhan, yakni 23 mei 2019 sehari setelah ujian semester berakhir. Amaliah Ramadhan tersebut bakal berlangsung selama tiga hari. (vie/liq)