PALOPO — Spenpat Creative Competition dibuka secara resmi oleh Dinas Pendidikan Kota Palopo, Kamis (17/3/2022). Pembukaan yang digelar di lapangan SMPN 4 Palopo itu berlangsung meriah dengan protkes yang ketat. Kegiatan itu merupakan program kerja pengurus Osis sekolah tersebut.
Selain dihadiri Kepala SMPN 4 Palopo, Kartini Alwi, acara pembukaan juga dihadiri Dinas Pendidikan, Camat Wara Timur, Lurah Malatunrung, Babinsa dan Babinkamtibmas Wara Timur serta para peserta lomba yang berasal dari beberapa Sekolah Dasar se-Kota Palopo.
Ketua Panitia Spenpat Creative Convetition, Afdal, dalam laporannya mengatakan kegiatan yang mereka laksanakan itu akan berlangsung selama tiga hari yakni 17-19 Maret 2022. Selain itu dia menyebutkan sebanyak 16 SD di Kota Palopo, yang akan bersaing memperebutkan juara pada kegiatan itu.
“Peserta yang ikut pada kegiatan ini adalah siswa SD yang ada di Kota Palopo, dimana peserta tersebut berasal dari 16 SD,” katanya.
Sementara itu, Kartini Alwi mengaku bangga dengan Pengurus Osis di Sekolah yang ia pimpin. Sebab mereka telah sukses melaksanakan kegiatan tersebut dengan meriah. Saking bangganya Kartini ikut serta mempersembahkan tarian Patennung bersama guru lainnya.
Selain itu dia menjelaskan tujuan kegiatan itu adalah untuk menguji dan meningkatkan kempetensi siswa SD. Dia menyambut ada beberapa lomba yang bakal diperlombakan diantaranya lomba IPA, IPS, Matematika, Adzan, mendongeng bahasa Indonesia, melukis, baca puisi dan senam kreasi.
“Tujuan dari kegiatan ini kita menginginkan agar para murid sekolah dasar untuk menguji kompotensi pada dirinya, kegiatan ini dipersiapkan selama 6 bulan dan saya sangat bangga pada Pengurus Osis yang selama ini bekerja keras sehingga kegiatan ini bisa sukses,” ungkapnya.
“Selama ini SMPN 4 Palopo dipandang sebelah mata oleh masyarakat, hari kita perlihatkan bahwa SMPN 4 Palopo, juga bisa,” lanjutnya.
Di akhir sambutannya Kartini, mengucapkan terimkasih kepada Pengawas Bina Dinas Pendidikan Palopo yang telah memberikan saran dan masukannya sehingga kegiatan itu dapat dilaksanakan sesuai harapannya. (hwn/liq)