Terima 300 Kuota, BKPSDM Palopo Tunggu Jadwal Seleksi PPPK dan CPNS

119
ADVERTISEMENT

PALOPO – Pemerintah Kota (Pemkot) Palopo, akan menerima sebanyak 300 orang Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) dan CPNS tahun 2024.

300 kuota yang dibuka, sebanyak 200 formasi untuk PPPK dan 100 formasi untuk CPNS.

ADVERTISEMENT

Saat ini, Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kota Palopo, masih menunggu jadwal pelaksanaan tes dari Badan Kepegawaian Negara (BKN).

Demikian dikatakan, Kepala BKPSDM Kota Palopo, Irfan Dahri kepada jurnalis Koran Seruya, beberapa waktu lalu.

ADVERTISEMENT

“Kita tengah menunggu jadwal pelaksanaan tes seleksi dari BKN. Yang sementara ini belum kita terima,” ujarnya.

Lebih jauh, dirinya mengatakan tahun 2024 ini Pemkot Palopo tidak melakukan seleksi PPPK dan CPNS secara mandiri.

“Kemungkinan untuk palopo semua daerah sama menunggu jadwal tes dari BKN. Seperti Halnya pelaksanaan tes seleksi yang sudah-sudah,” katanya. (Put/Nad)

ADVERTISEMENT