Bentuk Dukungan, Ribuan Warga Lutra Padati Kampanye Akbar NH-Aziz di Palopo

1429
Kampanye akbar perdana Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Sulsel nomor urut satu, Nurdin Halid-Aziz Qahhar Mudzakkar (NH-Aziz) di Stadion Lagaligo, Kota Palopo, Rabu (20/6), penuh sesak. Massa pendukung NH-Aziz datang dari berbagai kabupaten/kota, khususnya lingkup Luwu Raya dan Toraja.
Kampanye akbar perdana Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Sulsel nomor urut satu, Nurdin Halid-Aziz Qahhar Mudzakkar (NH-Aziz) di Stadion Lagaligo, Kota Palopo, Rabu (20/6), penuh sesak. Massa pendukung NH-Aziz datang dari berbagai kabupaten/kota, khususnya lingkup Luwu Raya dan Toraja.
ADVERTISEMENT

PALOPO–Kampanye akbar perdana Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Sulsel nomor urut satu, Nurdin Halid-Aziz Qahhar Mudzakkar (NH-Aziz) di Stadion Lagaligo, Kota Palopo, Rabu (20/6), penuh sesak. Massa pendukung NH-Aziz datang dari berbagai kabupaten/kota, khususnya lingkup Luwu Raya dan Toraja.

Salah satu daerah yang menyumbangkan massa yang cukup besar adalah Luwu Utara alias Lutra yang merupakan kabupaten baru. Sedikitnya ada 4.000 masyarakat dari Bumi Lamaranginang yang menghadiri kampanye pasangan dengan slogan Sulsel Baru tersebut.

ADVERTISEMENT

Ribuan massa pendukung NH-Aziz dari Lutra bertolak ke Palopo di bawah arahan Ketua DPD II Golkar Lutra, Muhammad Fauzi. Rombongan massa dari Lutra bergerak menggunakan 600 mobil dengan menempuh perjalanan sekitar 64 kilometer.

“Besarnya antusiasme masyarakat Lutra menyaksikan kampanye akbar di Palopo merupakan bentuk dan bukti kecintaan terhadap NH-Aziz. Masyarakat Lutra bersatu mendukung dan memenangkan NH-Aziz,” kata Fauzi, Rabu (20/6).

ADVERTISEMENT

(BACA JUGA): Wacana Pemekaran Luwu Raya di Kampanye Akbar, NasDem Palopo: NH-Aziz Harapan Wija to Luwu

Lautan manusia pada kampanye akbar di Palopo, Fauzi melanjutkan juga sekaligus menjadi tanda-tanda kemenangan NH-Aziz. “Tanda kemenangan itu sudah terlihat dari sini, dari Luwu Raya. Khususnya Lutra, kita masyarakat Lutra memberikan dukungan penuh,” tuturnya.

Dalam kampanye akbar perdana NH-Aziz di Palopo, sejumlah tokoh nasional, bahkan setingkat menteri hadir sebagai juru kampanye nasional. Mereka di antaranya yakni Menteri Sosial RI, Idrus Marham; sesepuh sekaligus mantan Ketua Umum DPP Golkar, Akbar Tanjung dan sederet anggota DPR RI, seperti Hamka B Kady dan Andi Fauziah Pujiwatie Hatta.

Tidak ketinggalan para pimpinan parpol pengusung, tokoh masyarakat dan tokoh adat se-Luwu Raya. Mereka tampak menyatu memberikan dukungan kepada NH-Aziz, satu-satunya pasangan calon yang gigih dan komitmen memperjuangkan pemekaran sekaligus pembentukan provinsi Luwu Raya.

Kampanye NH-Aziz di Palopo bertambah semarak dengan kehadiran para pedangdut top. Di antaranya yakni Nassar KDI, Nita Thalia, Irma Dharmawangsa dan Selfi LIDA (rls)

ADVERTISEMENT