Jumat Berkah, Persit KCK Dim 1403 Palopo Berikan Makanan Siap Saji dan Sembako ke Dua Panti Asuhan

84
Persatuan Istri Tentara (Persit) Kartika Candra Kirana 1403 Palopo menggelar kegiatan Jumat Berkah, Jumat (2/12/2022). (Foto : Dok. Persit KCK Dim 1403 Palopo)
ADVERTISEMENT

PALOPO — Persatuan Istri Tentara (Persit) Kartika Candra Kirana 1403 Palopo menggelar kegiatan Jumat Berkah, Jumat (2/12/2022). Kegiatan itu dipimpin Ketua Persit 1403 Palopo, Ny Suci Pratiwi.

Sasaran mereka dalam kegiatan itu ialah orang-orang tidak mampu dan anak yatim. Kegiatan itu diawali pembagian makanan siap saji di depan Makodim 1403 Palopo kepada warga yang melintas.

ADVERTISEMENT

“Setelah itu, kami lalu ke seputaran terminal Palopo. Kami membagikan makanan siap saji itu kepada masyarakat,” kata Suci Pratiwi.

Usai dari terminal Dangerakko, Persit KCK Dim 1403 Palopo mengunjungi dua panti asuhan. Di dua panti asuhan itu, mereka memberikan makanan siap saji dan sembako kepada anka yatim dan pengurus panti.

ADVERTISEMENT

“Apa yang kami lakukan ini tidaklah seberapa, tapi semoga dapat bermanfaat dan memberikan kebahagian kepada yang menerima,” pungkasnya. (liq)

ADVERTISEMENT