Luwu Utara–Karang taruna Desa Sumberdadi kecamatan Tanalili kabuppaten Luwu Utara periode 2020-2025, resmi dilantik, pada Selasa (15/12/20) di kantor Desa Sumberdadi.
Pelantikan yang mengusung tema “Membangun Gerakan Solidaritas dalam mewujudkan Generasi Milenial” tersebut dihadiri oleh Camat Tanalili, Isak Ansuri dan kepala BLK Lutra, serta kepala Desa Sumbersari, hadir pula pengurus karang taruna Kabupaten dan kecamatan Tanalili.
Ketua Karang Taruna Sumberdadi Fathur Rahman dalam sambutannya mengatakan, banyak hal yang bisa dilakukan pemudah untuk membangun sumber daya
“Pemuda harus menjadi garda terdepan dalam merubah peradaban desa, banyak hal yang bisa dilakukan untuk menciptakan pemuda-pemuda yang berintegritas dan mampu bekerja sama dengan pemerintah desa untuk membangun sumberdaya manusianya,” ungkap Fathur.
Sementara Camat Tanalili berharap karang taruna Sumberdadi bisa jadi pemicu pemuda desa di kecamatan Tanalili untuk mengaktifkan karang taruna di Desanya masing-masing.
“Karang Taruna di Kecamatan Tanalili hanya dua yang aktif yakni Desa Poreang dan Desa Sumberdadi, dan mudahan dengan adanya pelantikan ini, bisa memicu desa-desa lain untuk membangun dan mengaktifkan kembali Karang Tarunanya di desanya masing,” tutur Isak Ansuri.
Ditempat yang sama, pengurus Karang Taruna kabupaten dan kecamatan mengungkapkan bahwa “Karang taruna hari ini harus mampu menjadi organisasi yang mampu membuat kewirausahan dengan tujuan mengembangkan ekonomi kreatif di setiap wilayahnya masing,” pungkasnya. (*/byu)