Tim Penilai Adiwiyata Sambangi SMPN 3 Palopo

487
ADVERTISEMENT

PALOPO – Tim monitoring verifikasi Adiwiyata dari Badan Lingkungan Hidup (BLH) Sulsel mendatangi SMPN 3 Palopo, pekan lalu.

Dalam kesempatan itu Tim Pemantauan melakukan peninjuan di lingkungan serta halaman sekolah, Ruang Kelas, kamar mandi siswa, tempat pembuatan kompos, Bank sampah, ruang UKS, Rumah Hijau, Kantin sekolah, kantin kejujuran, serta kolam ikan yang terletak di halaman depan SMPN 3 Palopo.

ADVERTISEMENT

Selanjutnya Tim monitoring melakukan wawancara kepada sebagian guru dan siswa terkait dengan wawasan serta pengetahuan terhadap sekolah Adiwiyata dan pengetahuan tentang pentingnya menjaga lingkungan hidup.

Wawancara ini merupakan sistem penilaian untuk menuju sekolah Adiwiyata tingkat provinsi. SMP Negeri 3 Palopo merupakan sekolah yang pernah memberikan piala adipura pada 23 Desember 2018.

ADVERTISEMENT

Kepala SMPN 3 Palopo, Kartini Alwi yang ditemui di ruangannya menjelaskan bahwa ada empat komponen untuk mencapai sekolah adiwiyata.

“Sekolah adiwiyata itu harus memiliki empat komponen, pertama Kebijakan Berwawasan Lingkungan, Pelaksanaan Kurikulum Berbasis Lingkungan, Kegiatan Lingkungan Berbasis Partisipatif, serta Pengelolaan Sarana Pendukung Ramah Lingkungan,” katanya, Kamis (27/6/2019).

Kartini berharap sekolah yang dia pimpin mendapat penilaian yang memuaskan. Dengan begitu SMPN 3 Palopo dapat membaggakan Kota Idaman. “Saya harap SMPN 3 bisa mewakili Kota Palopo ke tingkat provinsi,” harapnya. (fit/liq)

ADVERTISEMENT