Jaga Kebugaran Calon Jemaah Haji Palopo Tetap Fit, Ini yang Dilakukan Dinas Kesehatan

94
Dinas kesehatan (Dinkes) Kota Palopo melaksanakan pembinaan kesehatan dan pengukuran kebugaran bagi calon jemaah haji, BUMD dan BUMN di lapangan Pancasila, Rabu (25/5/2022) pagi. (Foto : Dok. Dinkes Palopo)
ADVERTISEMENT

PALOPO — Dinas kesehatan (Dinkes) Kota Palopo melaksanakan pembinaan kesehatan dan pengukuran kebugaran bagi calon jemaah haji, BUMD dan BUMN di lapangan Pancasila, Rabu (25/5/2022) pagi.

Kegiatan itu salah satu program Dinas Kesehatan dengan tujuan untuk mengetahui tingkat kebugaran fisik jamaah sebelum melaksanakan ibadah haji. Dengan begitu dapat dilihat kebugaran serta kesehatan para calon jemaah haji.

ADVERTISEMENT

Hal itu disampaikan oleh, Kepala Dinas Kesehatan, Taufiq melalui Ceria Amaliya, Kabid Kesmas Dinkes Palopo, Rabu (25/5/2022). Ia mengatakan pengukuran kebugaran haji dilaksanakan dengan cara jalan cepat atau jogging sejauh 1600 meter (rockport). Mereka berjumlah 51 orang.

“Sebelum jalan cepat atau rockport dilakukan dulu pemeriksaan kesehatan seperti cek tekanan darah oleh tim kesehatan dan pemeriksaan kesehatan lainnya. Setelah diperiksa dan hasilnya bagus baru diberi rekomendasi oleh dokter untuk ikut jalan cepat (rockport),” jelasnya.

ADVERTISEMENT

“Sehingga para calon haji dapat memiliki kondisi kesehatan yang optimal menjelang keberangkatan sampai kembalinya di kampung halaman,” tambahannya. (ayb)

ADVERTISEMENT