Lebih Fleksibel, SMKN 1 Palopo Sosialisasi Kurikulum Paradigma Baru ke Tenaga Pendidik

153
SMKN 1 Palopo menggelar rapat penerapan kurikulum paradigma baru untuk tahun 2022. (Foto : Dok. SMKN 1 Palopo)
ADVERTISEMENT

PALOPO — SMKN 1 Palopo menggelar rapat penerapan kurikulum paradigma baru untuk tahun 2022. Kurikulum ini, atas instruksi dari Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi (Mendikbudristek) Nadiem Makarim yang berencana berinovasi dalam pembentukan kurikulum baru tahun 2022.

Diketahui kurikulum 2022 ini lebih fleksibel dan akan mencerminkan keragaman dalam sistem pendidikan di Indonesia serta menyarankan kepada sekolah masing-masing.

ADVERTISEMENT

Hal itu disampaikan oleh Wakasek Kurikulum SMKN 1 Palopo, Masna. Dia mengatakan kegiatan itu memperkenalkan gambaran kurikulum paradigma baru kepada para tenaga pendidik.

“Semoga kurikulum baru bisa membawa perubahan positif bagi sekolah, terkhusus outputnya (lulusan SMK), yang mana akan nampak adanya keseimbangan antara kemampuan hard skills dan soft skills pada lulusan SMK. Sehingga mampu bersaing di dunia kerja, maupun berwirausaha,” katanya.

ADVERTISEMENT

“Kegiatan ini hanya sebatas perkenalan mengenai gambaran kurikulum paradigma baru. Mengenai penerapannya tetap menunggu surat edaran atau surat keputusan dari pihak terkait, terutama Dinas Pendidikan,” pungkasnya. (ayb/liq)

ADVERTISEMENT