Beranda blog Halaman 205

Semarak Perayaan HUT Kemerdekaan RI Berlangsung Meriah, Karnaval, Sepeda Hias dan Senam Sehat Warnai 77 Tahun Indonesia di Palopo

Ketua TP-PKK Kota Palopo, dr Hj Utiasari Judas bersama jajaran Pemkot Palopo, TP PKK, dan DWP, serta masyarakat, melaksanakan senam sehat memeriahkan HUT ke-77 Kemerdekaan RI, Tahun 2022. (Kominfo Palopo)

PALOPO — Ketua TP-PKK Kota Palopo, dr Hj Utiasari Judas bersama jajaran Pemkot Palopo, TP PKK, dan DWP, serta masyarakat, melaksanakan senam sehat memeriahkan HUT ke-77 Kemerdekaan RI, Tahun 2022.

Kegiatan itu berlangsung di pelataran Belakang Kantor Wali Kota, Minggu (14/8/2022).

Rangkaian kegiatan dalam rangka HUT ke-77 RI 2022 mengusung tema Pulih Lebih Cepat Bangkit Lebih Kuat. Kegiatan senam sehat ini, terlihat antusias masyarakat partisipan senam, memenuhi sampai ke Lapangan Pancasila Kota Palopo.

“Ayo berolahraga, kita jaga kesehatan kita, agar tubuh kita sehat, mental kita juga sehat,” kata ibu Utia Sari.

Sebagaimana hal yang selalu disampaikan Walikota Palopo, bahwa Kota Idaman terus berbenah untuk menjadi sebuah Kota Wisata Sehat. Dia juga senantiasa mengajak masyarakat agar selalu meluangkan waktu untuk berolahraga, terutama sebelum memulai aktifitas.

Nampak hadir pada kegiatan itu Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Palopo, H Firmanza DP, Asisten Pemerintahan dan Kesra, Muhammad Ihsan Asharuddin, dan sejumlah Kepala OPD yang turut berbaur dengan masyarakat Palopo.

Sehari sebelumnya, Ketua TP PKK Kota Palopo, yang juga adalah Bunda PAUD Kota Palopo, dr Utia Sari Judas melepas peserta Karnaval tingkat TK dan SD. Karnaval itu dalam rangka memeriahkan HUT Ke-77 Kemerdekaan RI di Lapangan Gaspa Kota Palopo, Sabtu (13/08/2022).

Kegiatan ini diselenggarakan Pemerintah Kota Palopo, untuk memperingati HUT Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke- 77, tingkat TK dan Sekolah Dasar, yang berpusat di Lapangan Gaspa Palopo, Sabtu 13 Agustus 2022 .

Kegiatan Karnaval tersebut, dilepas secara resmi Ketua Tim Penggerak PKK Kota Palopo, dr Utiasari Umar Judas, beserta Sekretaris Daerah Kota Palopo, H Firmanzah DP dan diterima Walikota Palopo HM Judas Amir.

Pembukaan Karnaval tersebut diingiri dengan penampilan Marching Band dari TK Islam Asbary Kota Palopo. Sebanyak 71 Peserta dari Tingkat Taman Kanak-Kanak dan 73 Peserta Tingkat Sekolah Dasar.

Ketua Tim Penggerak PKK Kota Palopo, dr Utiasari Judas Amir yang juga adalah Bunda PAUD Kota Palopo, mengingatkan kepada orang tua murid beserta guru pembimbing agar memperhatikan anak-anaknya.

Mengingat peserta masih kanak-kanak, yang masih sangat butuh pendampingan, agar acara bisa berjalan dengan baik, aman dan lancar. (kominfo)

Paripurna KUA/PPAS, Walikota : Peduli dan Dorong Partisipasi Pembangunan Palopo

Walikota Palopo, HM Judas Amir menghadiri Rapat Paripuna dalam rangka Penetapan Nota Kesepakatan tentang Rancangan Kebijakan Umum Anggaran (KUA) dan Prioritas Plafon Anggaran Sementara (PPAS) APBD Tahun Anggaran 2023. (Foto : Kominfo Palopo)

PALOPO – Walikota Palopo, HM Judas Amir menghadiri Rapat Paripuna dalam rangka Penetapan Nota Kesepakatan tentang Rancangan Kebijakan Umum Anggaran (KUA) dan Prioritas Plafon Anggaran Sementara (PPAS) APBD Tahun Anggaran 2023.

Rapat Paripurna itu dilaksanakan di ruang rapat Paripurna DPRD Kota Palopo, Sabtu (13/08/2022).

Tentang Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) Kota Palopo Tahun 2023, yang tahapan penyusunannya diawali dengan penyelenggaraan Musrenbang tingkat Kelurahan hingga tingkat Kota, serta penyerapan pokok-pokok pikiran DPRD.

Tahapan selanjutnya adalah pengajuan Rancangan Kebijakan Umum Anggaran (KUA) dan Prioritas Plafon Anggaran Sementara (PPAS) yang akan dibahas dan disepakati bersama antara Walikota dengan Pimpinan DPRD menjadi KUA PPAS, yang telah disepakati Kepala Daerah bersama DPRD menjadi pedoman bagi perangkat daerah dalam Menyusun RKA SKPD.

Untuk mancapai target tersebut, Wali Kota menyampaikan, semua itu membutuhkan sumber daya yang cukup besar. Oleh sebab itu dalam menetapkan belanja harus memperhatikan skala prioritas program kegiatan dan ketersediaan sumber Pendapatan.

“Menyampaikan kembali keseluruhan target pendapatan dan belanja dalam KUA PPAS tahun anggaran 2023, yang hal ini disetujui untuk dijabarkan lebih lanjut dalam Ranperda APBD Tahun 2023,” ucap Judas Amir.

Adapun pada sisi Belanja Daerah, yang dialokasikan sebesar, tentunya diharapkan dapat meningkatkan Sumber Daya Manusia serta perekonomian di Kota Palopo sesuai agenda pembangunan Tahun 2023 yang telah ditetapkan.

“Harapan saya agar mengajak seluruh pihak untuk bersama-sama menciptakan kepedulian, dengan mendorong tumbuhnya partisipasi dan transparansi pelaksanaan anggaran maupun pelaksanaan kegiatan pembangunan di Kota Palopo,” tutur Walikota Palopo.

Pada kesempatan itu, Wali Kota Palopo selaku pimpinan eksekutif, mengucapkan penghargaan dan rasa terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Ketua, Wakil Ketua dan para anggota dewan yang terhormat, atas segala usaha yang telah diberikan selama pembahasan KUA PPAS ini sehingga dapat terlaksana dengan baik.

“Kedepan mudah-mudahan kita masih diberi kekuatan dan kesehatan dalam menyelesaikan APBD Pokok Tahun Anggaran 2023 pada tahap selanjutnya,” harap Judas Amir. Turut hadir unsur Forkopimda Kota Palopo, Para pimpinan Perangkat Daerah Se-Kota Palopo, Insan pers, LSM. (kominfo)

Semarak HUT ke-77 Kemerdekaan RI, DLH Palopo Nilai Dasa Wisma Kelurahan Batupasi

Lurah Batupasi, Awaluddin Hamzah mendampingi tim penilai dari Dinas Lingkungan Hidup, Kota Palopo Miswar dan Marlina Iskandar, Sabtu (13/8/2022). (Foto : Dok. Kelurahan Batupasi)

PALOPO — Lurah Batupasi, Awaluddin Hamzah mendampingi tim penilai dari Dinas Lingkungan Hidup, Kota Palopo Miswar dan Marlina Iskandar, Sabtu (13/8/2022). Mereka juga didampingi Bhabinkamtibmas Kelurahan Batupasi, Aiptu Deprianto.

Dinas Lingkungan Hidup Kota Palopo melakukan penilaian lomba kebersihan dan Dasa Wisma Kelurahan Batupasi. Penilaian ini berkaitan dengan Peringatan HUT Kemerdekaan RI ke-77.

“Kami berharap, Kelurahan Batupasi keluar sebagai pemenang. Kami sudah memaksimalkan semuanya agar memberikan hasil yang terbaik untuk Kelurahan Batupasi,” ungkap Awaluddin Hamzah.

Sementara, Aiptu Deprianto menjelaskan dalam penilaian itu, dia tak hentinya mengimbau masyarakat untuk menciptakan situasi yang aman dan kodusif di wilayah Kelurahan Batupasi.

“Kodusifitas Kelurahan Batupasi merupakan tanggung jawab bersama. Untuk itu, peran serta masyarakat sangat dibutuhkan,” pesannya. (ayb)

7 Mahasiswa Sains UNCP Palopo Berkesempatan Menimba Ilmu di Jepang

Sebanyak 7 Mahasiswa dari Program studi Fisika Fakultas SAINS UNCP mendapatkan kesempatan untuk belajar kemajuan Ilmu Pengetahuan, teknologi dan budaya Jepang melalui Sakura Science Program dari Japan Science Technology Agency. (Dok. UNCP Palopo)

TOKYO — Sebanyak 7 Mahasiswa dari Program studi Fisika Fakultas SAINS UNCP mendapatkan kesempatan untuk belajar kemajuan Ilmu Pengetahuan, teknologi dan budaya Jepang melalui Sakura Science Program dari Japan Science Technology Agency.

Mahasiswa tersebut didampingi satu dosen, Irwan Ramli, yang berada di Jepang pada tanggal 1-6 Agustus 2022 untuk mengikuti serangkaian kuliah, kunjungan ke fasilitas superkomputer di beberapa Universitas dan Lembaga riset di Jepang dengan tema Technical Experience to Learn the Usage of Supercomputers and the Role of Large-Scale Networks.

Hari Pertama diawali dengan Orientasi Dr Isao Watanabe di RIKEN kemudian dilanjutkan kunjungan ke University of Tokyo (kampus terbaik di Jepang). Pada kunjungan ini mahasiswa mendapatkan kuliah dari Professor Kengo Nakajima(Director of the Supercomputing Research Division, Information Technology Center) yang menjelaskan beberapa penelitian menggunakan superkompuer dan prosedur menggunakan superkomputer.

Kegiatan kemudian dilanjutkan tour ke ruangan Superkomputer di Tokyo university. Hari kedua, Rombongan dari UNCP dan RIKEN menuju Kobe. Pada kesempatan ini mahasiswa dapat merasakan sensasi naik kereta cepat Jepang, Shinkansen. Jarak antara Tokyo-Shin Kobe sekitar 480 km ditempuh hanya dalam 2 jam 20 menit.

“luar biasa, Palopo Makassar saja yang jaraknya 360 km ditempuh 7-8 jam, nah ini hampir 500 km ditempuh hanya 2 jam 20 menit. Berangkat dan tibanya sangat tepat waktu”, Kata seorang mahasiswa yang ikut program ini, Andika Madung.

Setelah menikmati suasana kota Kobe, rombongan berangkat ke kampus Osaka University di Toyonaka Campus. Di sini rombongan disambut dengan kuliah yang menjelaskan aplikasi superkomputer untuk mengumpulkan data dari pasien dan memberikan tindakan medis secara otomatis.

Data pasien dokter gigi dikumpulkan melalui camera yang dipasang di posisi tertentu kemudian diolah oleh supercomputer kemudian dilakukuan tindakan medis secara otomatis. Setelah kuliah mahasiswa diajar tour ke fasilitas Supercomputer di Osaka University.”Sangat keren, bagaimana mereka mengembangkan teknologi, mengumpulkan dan mengelola data pasien” tutur salah satu mahasiswa, Asmarita Sari.

Hari selanjutnya dilanjutkan dengan kuliah oleh satu peneliti di RIKEN yang menjelaskan bagaimana menggunakan salah satu superkomputer di RIKEN, HOKUSAI. Pada kesempatan ini juga, Dosen pendamping mahasiswa, Irwan Ramli, mendemonstrasikan bagaimana menggunakan superkomputer yang ada di RIKEN.

“Dengan Kerjasama dengan RIKEN kami dapat menggunakan fasilitas komputer yang ada di RIKEN dan mengaksesnya dari Palopo, ini sangat menunjang untuk kegiatan riset fisika komputasi di Program Satud Fisika UNCP” Pungkas Irwan Ramli, Ph. D yang saat ini berposisi sebagai dosen Fisika UNCP dan visiting research scientist di RIKEN.

Di Hari terakhir, mahasiswa mempresentasikan apa yang mereka pelajari, pengalaman dan kesan yang mereka dapatkan selama mengikuti program. “Dulu hanya bisa bermimpi keluar negeri dan hari ini terwujud dan bisa berkomunikasi langsung dengan professor dan peneliti dari kampus-kampus ternama di Jepang seperti Tokyo University dan Osaka University serta dapat merasakan atmosfer belajar dan penelitian di Lembaga riset terbesar dalam bidang sains di Jepang yaitu RIKEN. Sungguh pengalaman yang sangat berharga. Bisa merasakan shinkansen, makanan Jepang dan melihat langsung bagaimana disiplinnya dan kerja keras orang Jepang “ kata Rahma sahiruddin (salah satu mahasiswa yang ikut dalam program ini).

Program ini terlaksana atas Kerjasama antara prodi Fisika UNCP dan Meson Science Lab. RIKEN. Kerjasama ini telah lama terjalin dan beberapa penelitian telah di publikasikan di Jurnal Internasional bereputasi.

Dr. Isao Watanabe sebagai PIC program ini di RIKEN berpesan ke mahasiswa “Please try your best and open your future based on this opportunity. Your visit is only one week but I wish that this short visit can give you many valuable things for all of you. I wish that we can meet together and talk your future plan in near future.”

“Program ini kami rencanakan akan berlangsung setiap tahun. Sebenarnya program ini telah kami laksanakan sejak awal tahun 2020, tetapi karena pandemi saat itu dilaksanakan online. Begitupun halnya di tahun 2021. Baru ditahun 2022, kita bisa berkunjung langsung ke Jepang. Insya Allah tahun depan, saya rencanakan Kembali untuk membawa mahasiwa ke Jepang lagi untuk merasakan kemajuan teknologi, penelitian serta budaya Jepang” Pungkas Irwan Ramli. (***)

Perjuangan Nakes Luwu Utara Sukseskan BIAN di Wilayah Terpencil Berbuah Penghargaan Nasional

Penghargaan BIAN diterima Dinas Kesehatan Luwu Utara, Kamis (11/8/2022), di Hotel Claro, Makassar. (Dok. Pemkab Luwu Utara)

Makassar — Tenaga kesehatan (Nakes) adalah garda terdepan dalam pemberian pelayanan di sektor kesehatan. Cita-cita tertinggi nakes adalah bagaimana pelayanan sektor kesehatan berjalan dengan baik. Selain itu, nakes juga memiliki cita-cita etis kemasyarakatan, yaitu menyehatkan masyarakat Indonesia.

Nah, bisa dibayangkan bagaimana perjuangan para nakes yang bertugas di wilayah terpencil, seperti yang dialami para nakes di Luwu Utara. Kendati demikian, wilayah penugasan bukan halangan untuk tetap mengabdi memberikan pelayanan terbaik. Terbukti, perjuangan nakes di wilayah terpencil berbuah apresiasi.

Terbaru, para nakes, khususnya yang bertugas di wilayah terpencil, seperti Rongkong, Seko dan Rampi, mendapatkan apresiasi. Kerja keras nakes dalam menyosialisasikan Bulan Imunisasi Anak Nasional (BIAN) berbuah penghargaan untuk Luwu Utara, yaitu Penghargaan BIAN kategori Penjangkauan Sasaran BIAN Daerah Sulit.

Penghargaan BIAN diterima Dinas Kesehatan Luwu Utara, Kamis (11/8/2022), di Hotel Claro, Makassar. Penghargaan diterima Kadis Kesehatan melalui Sekretaris Agunawan. “Apreasiasi ini diberikan kepada Luwu Utara berkat kerja keras para nakes kita dan lintas sektor dalam menyukseskan program nasional ini,” kata Agunawan.

Dikatakan Agunawan, Luwu Utara mendapat penghargaan BIAN kategori Daerah Sulit karena dinilai mampu mencapai cakupan imunisasi paling baik di wilayah-wilayah terpencil. “Apreasiasi ini diberikan karena Luwu Utara mampu bersaing dalam pencapaian imunisasi BIAN, walaupun aksesnya sangat sulit dan penuh tantangan,” jelasnya.

Untuk diketahui, Pelayanan BIAN tetap dilakukan setiap hari sesuai imbauan Kadis Kesehatan sampai 13 September 2022, dengan cara integrasi dengan vaksinasi COVID-19. Puskesmas Seko juga akan melakukan pelayanan pada medio Agustus ini. “Mohon digiatkan kembali kegiatan BIAN dan tetap semangat,” tandasnya. (LH)

TP-PKK Luwu Utara Optimistis Juara Lomba HKG PKK Ke-50 Tahun Ini

Luwu Utara menjadi Kabupaten/Kota keenam di Provinsi Sulawesi Selatan yang menerima kunjungan Tim Penilai Lomba dalam rangka Hari Kesatuan Gerak (HKG) PKK Ke-50 Tahun 2022 di Desa Mulyorejo Kecamatan Sukamaju Selatan, Kamis (11/8/2022). (Dok. Kabupaten Luwu Utara)

Luwu Utara — Luwu Utara menjadi Kabupaten/Kota keenam di Provinsi Sulawesi Selatan yang menerima kunjungan Tim Penilai Lomba dalam rangka Hari Kesatuan Gerak (HKG) PKK Ke-50 Tahun 2022 di Desa Mulyorejo Kecamatan Sukamaju Selatan, Kamis (11/8/2022).

Di hadapan Tim Penilai, Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Luwu Utara, Rahma Nursaid, menyampaikan bahwa Kabupaten Luwu Utara mengikuti seluruh jenis Lomba HKG yang diselenggarakan oleh Tim Penggerak PKK Provinsi Sulawesi Selatan.

Dalam pelaksanaannya, terpilih tiga lokus yang diikutsertakan dalam Lomba HKG kali ini mewakili Kabupaten Luwu Utara untuk maju ke tingkat Provinsi Sulawesi Selatan.

“Alhamdulillah dari semua kategori lomba, kita megikuti semuanya, termasuk lomba pembuatan video. Ada pun lokus yang mendapat kepercayaan guna mendapat penilaian serta dapat disandingkan dengan daerah lain di Sulsel adalah Desa Mulyorejo, Paomacan dan Kelurahan Bone,” ucap Rahma.

Terkait target dalam Penilaian Lomba HKG PKK tingkat Provinsi tahun ini, Rahma optimistis dapat lebih baik dari tahun sebelumnya.

“Kami optimistis Luwu Utara mendapatkan juara terbaik tahun ini, terlebih Penilaian Lomba HKG PKK tingkat provinsi ini merupakan implementasi dari 10 Program Pokok PKK melalui kegiatan yang langsung memberikan manfaat bagi masyarakat, dan itu sudah kita lakukan dan akan terus kita tingkatkan penerapannya,” katanya.

Sementara, Ketua Tim Penilai TP PKK Provinsi Sulawesi Selatan, Andi Kasmawati A. Paturusi, menyebutkan perlombaan ini bertujuan meningkatkan pengetahuan dan keterampilan para kader PKK, terutama di tingkat kecamatan agar dapat meningkatkan partisipasi kepada masyarakat melalui 10 program pokok PKK.

“Harapannya, jika di Luwu Utara hari ini ada tiga lokus, ke depan bisa bertambah lagi tanpa harus mematikan tiga lokus sebelumnya. Kita mau program pokok PKK ini bukan sekadar dilakukan, tetapi juga dirasakan manfaatnya,” tandas Kasmawati.

Diketahui, Lomba Hari Kesatuan Gerak (HKG) PKK Ke-50 Tahun 2022 ini nantinya akan diumumkan setelah Peringatan HUT Ke-77 Kemerdekaan Republik Indonesia, tepatnya pada 24 Agustus 2022 mendatang. (IP)

8.000 Peserta Ikuti Jalan Santai HUT Ke-77 RI, Bupati Luwu Utara : Terima Kasih yang Telah Berpartisipasi

Bupati Luwu Utara, Indah Putri Indriani, menyampaikan ucapan terima kasih kepada segenap elemen masyarakat yang begitu antusias mengikuti jalan santai HUT Kemerdekaan. (Foto : Dok. Pemkab Luwu Utara)

Luwu Utara — Satu kata sudah cukup menggambarkan pelaksanaan Jalan Santai memperingati HUT Ke-77 Kemerdekaan Republik Indinesia di Kabupaten Luwu Utara, MERIAH.

Kemeriahan itu terlihat saat panitia melaporkan jumlah peserta jalan santai yang mencapai 8000 peserta. Dari ribuan peserta, beberapa pejabat ikut dalam kegiatan jalan santai.

Di antaranya Anggota DPR-RI Muhammad Fauzi, Bupati Indah Putri Indriani, Wakil Bupati Suaib Mansur, Sekda Armiadi, Forkopimda, Lembaga Vertikal, Perbankan dan BUMN/BUMD.

Para Kepala Perangkat Daerah (PD) beserta jajarannya juga ikut berbaur dengan peserta lainnya dari sekolah semua tingkatan, kecamatan, organisasi pemuda, serta masyarakat umum.

Ikut pula memeriahkan jalan santai HUT Kemerdekaan, RSUD Andi Djemma, RS Hikmah, Klinik Alif Medika, Ikatan Bidan Indonesia (IBI) Luwu Utara, serta Komunitas Pemuda Lutra.

Jalan santai berhadiah doorprize ini dimulai pukul 07.00 wita, dan mengambil star dari Rumah Jabatan Bupati Luwu Utara, jalur dua samping Bandara Andi Djemma Masamba.

Bupati Luwu Utara, Indah Putri Indriani, menyampaikan ucapan terima kasih kepada segenap elemen masyarakat yang begitu antusias mengikuti jalan santai HUT Kemerdekaan.

“Terima kasih kepada peserta yang telah mempersiapkan diri mengikuti kegiatan ini. Laporan dari panitia, terdaftar lebih 8000 peserta,” kata Indah sebelum melepas peserta jalan santai.

Ia juga tak lupa menyampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh sponsor yang ikut mendukung kegiatan jalan santai. “Terima kasih kepada semua, termasuk kepada sponsor yang berbaik hati mendukung kegiatan ini,” ucap Indah.

Pun kepada pihak keamanan, orang nomor satu di Luwu Utara ini juga tak lupa menyampaikan ucapan terima kasih atas pengamanan yang dilakukan demi lancarnya kegiatan.

“Terima kasih juga kepada teman-teman TNI-POLRI, khusunya Lantas Polres Luwu Utara yang telah berpartisipasi mengawal kegiatan kita pada hari ini,” tutur ibu dua anak ini.

Ada yang menarik, Bupati Luwu Utara dua periode ini rupanya menambah satu hadiah berupa satu unit sepeda motor, lantaran jumlah peserta jalan santai mencapai 8000 peserta.

“Biar makin tambah semangat, dengan catatan harus genap, mulai dari start sampai finish. Tetap disiplin, dan jangan mengganggu pengguna jalan lain,” tandas Indah. (Dw/LH)

Selesaikan Masalah Anak, Pemda Luwu Utara Bermitra dengan LKSA

Bupati Luwu Utara, Indah Putri Indriani, membuka secara resmi kegiatan Pembinaan Lembaga Kesejahteraan Sosial Anak (LKSA) yang diselenggarakan Dinas Sosial Luwu Utara, Kamis (11/8/2022) di Ruang Rapat Wakil Bupati Luwu Utara. (Foto : Dok. Kabupaten Luwu Utara)

LUWU UTARA – Bupati Luwu Utara, Indah Putri Indriani, membuka secara resmi kegiatan Pembinaan Lembaga Kesejahteraan Sosial Anak (LKSA) yang diselenggarakan Dinas Sosial Luwu Utara, Kamis (11/8/2022) di Ruang Rapat Wakil Bupati Luwu Utara.

Pembinaan ini bertujuan memberikan wawasan dan pengetahuan kepada Pengurus LKSA dalam menyediakan lingkungan yang dapat memenuhi kebutuhan kasih sayang anak, kelekatan dan permanensi melalui keluarga pengganti atau pengasuhan alternatif yang berbasis hak anak.

Kegiatan ini dihadiri tujuh LKSA se-Kabupaten Luwu Utara. Ada pun materi dalam pembinaan ini dibawakan oleh Elysa Fatimah Primeira Annisa, seorang psikolog/konselor anak yang sekaligus merupakan Ketua Unit Dharma Wanita Rumah Tahanan Kelas II B Masamba.

Dalam sambutannya, Bupati Indah Indah Putri Indriani menyebutkan bahwa dalam sebuah bangsa, anak memegang peranan penting, terutama menjelang bonus demografi pada kisaran 2030-2040 mendatang.

“Di sebuah bangsa, anak memegang peranan penting karena sesungguhnya orang dewasa itu sudah selesai,” kata Bupati Luwu Utara dua periode ini.

“Kalau kita tidak mengisi waktu anak-anak kita dengan sesuatu yang bermakna, yang positif, yang dapat membentuk karakternya untuk menghadapi masa depan, yang tantangannya jauh lebih berat, maka kita bisa bayangkan kira-kira seperti apa mereka dalam menghadapi masanya nanti, termasuk menjelang masa bonus demografi,” ucapnya menambahkan.

Ia menjelaskan, kalau bonus demografi itu hanya dalam batasan kuantitas, sehingga itu bisa menjadi beban bagi pembangunan.

“Bayangkan kalau SDM kita tidak berkualitas, atau apabila dia memiliki kompetensi, tetapi tidak berkarakter baik, tidak terbentuk secara personal, tidak baik secara spiritual, tidak stabil secara emosi, walaupun dia memiliki kecerdasan intelektual, maka itu tidak berarti banyak,” papar dia.

Olehnya itu, keluarga menjadi benteng terdepan untuk membentuk SDM yang memiliki kompetensi, berkarakter dan berkualitas. “Tak semua anak beruntung memiliki orang tua yang sempurna, hidup dan tinggal di satu atap yang sama, yang kemudian menyebabkan mereka tidak mendapatkan haknya dan pendampingan yang tepat,” imbuh dia.

Maka dari itu, lanjut dia, pemerintah akan mendorong lembaga-lembaga terkait, salah satunya LKSA, untuk menjangkau anak-anak itu, termasuk di dalamnya anak-anak yang berhadapan dengan hukum.

“Keluarga yang diharapkan memberikan pendampingan, dan diharapkan bisa memenuhi hak anak, ternyata tak mampu memenuhi hal itu dengan berbagai alasan. Ini menjadi PR kita. Untuk itu, pemerintah mendorong lembaga-lembaga untuk melakukan penjangkauan,” terangnya.

Ia menekankan, keberadaan LKSA memiliki peran penting dalam menyelamatkan anak-anak yang merupakan penerus bangsa.

“Peran kita sangat strategis, sangat penting, dan mulia. Satu anak yang sempurna, dalam pemberian haknya yang kemudian membentuk karakternya, dalam melakukan pembimbingan, pendampingan, maka satu anak itu memilik arti yang besar dan banyak bagi bangsa,” jelasnya.

Oleh karena itu, sayang apabila kita sudah punya lembaganya, tetapi tidak kita kuatkan, kapasitas kepengurusannya tidak kita kuatkan, tidak kita upgrade dan update,” sambungnya.

Ibu dua anak ini kemudian berharap LKSA dapat lebih masif melakukan kolaborasi dengan pemerintah demi mendukung pendampingan anak-anak yang tidak hanya cukup dengan bekal mental, spiritual, dan intelektual.

“Kami berharap kolaborasi antara pemda dan LKSA, dengan pemerintah kecamatan dan desa, semakin dimasifkan. Misalnya ingin mengembangkan skill-nya anak-anak kita. Nah, itu boleh dikomunikasikan dengan kita, apakah pemda memfasilitisi berbagai lembaga lain yang punya program untuk datang ke LKSA atau anak-anak yang punya minat tersebut, kita kirim ke berbagai lembaga, termasuk yang dibawahi LKSA,” papar dia.

Dikatakannya, anak-anak tak cukup dikuatkan mentalnya, spiritualnya, dan intelektualnya, tetapi juga harus dibekali dengan keterampilan. “Ketika dianggap sudah cukup dewasa, sudah bisa mandiri, kita lepas mereka ke dalam masyarakat untuk memberikan arti yang lebih banyak, serta bermanfaat kepada orang lain,” terangnya.

Lanjut ia mengatakan, sudah saatnya anak-anak mulai disiapkan dari hulu ke hilir. Artinya apa, bahwa anak-anak ini disiapkan mentalnya, emosianalnya, spiritualnya dan intelektualnya, baru kemudian dilengkapi dengan keterampilan.

“Setelah itu, barulah kita lepas dia dengan bantuan modal, mulai dari ultramikro dan ke depan, merekalah yang akan membuka lapangan kerja, sehingga lengkap dan paripurna bantuan pendampingan yang kita berikan kepada anak-anak ini,” pungkasnya. (ZJA/LH)

Pendataan Honorer Dimulai di Seluruh Indonesia, Sekretaris BKPSDM Palopo: Belum Genap Satu Tahun Mengabdi Tidak Didata

ILUSTRASI

KORANSERUYA.COM–Untuk tenaga honorer yang sedang menantikan kejelasan statusnya kini mulai mendapatkan jawaban. Status tenaga honorer di lingkungan instansi pemerintah awalnya mengalami beberapa masalah, terkait dengan kabar penghapusan tenaga honorer.

Kabar tenaga honorer dihapus pada tahun 2023 tentu cukup membuat para honorer merasa khawatir dengan nasib masa depannya kelak. Beruntung, Menpan RB menerbitkan Surat Edaran (SE) yang berisi kesempatan untuk tenaga honorer bisa diangkat menjadi ASN pada tahun 2022 ini.

SE Menpan RB tersebut dengan nomor B/1511/M.SM.01.00/2022 tertanggal 22 Juli 2022 ditujukan secara khusus kepada Pejabat Pembina Kepegawaian (PPK) di seluruh instansi pemerintah pusat dan daerah.

Nah, untuk tenaga honorer yang akan diangkat menjadi ASN/PNS maupun PPPK pada 2022 ini hendaknya memenuhi syarat yang disebutkan dalam SE Menpan RB tersebut. Selain berisi syarat pengangkatan tenaga honorer, SE Menpan RB tersebut juga berisi langkah yang harus dilakukan oleh PPK dalam rangka pemetaan tenaga honorer di lingkungan instansi pemerintah.

Seluruh tenaga honorer juga bisa menghubungi PPK untuk mengumpulkan data yang dibutuhkan untuk bisa diangkat menjadi ASN. Kemudian, tenaga honorer yang akan diikutsertakan dalam seleksi CPNS maupun PPPK 2022 adalah yang memenuhi syarat sebagai berikut:

– Tenaga honorer memiliki status sebagai Tenaga Honorer Kategori II (THK-2), dan terdaftar dalam database Badan Kepegawaian Negara, serta telah bekerja pada instansi pemerintah.
– Tenaga honorer tersebut menerima gaji dengan mekanisme pembayaran langsung yang berasal dari APBN untuk Instansi Pusat dan APBD untuk instansi Daerah.
– Minimal tenaga honorer telah diangkat oleh pimpinan unit kerja, dan tenaga honorer juga telah bekerja paling singkat satu tahun pada tanggal 31 Desember 2021.
– Kemudian terakhir, tenaga honorer berusia minimal 20 tahun dan maksimal 56 tahun pada 31 Desember 2021.

Sementara itu, tenaga honorer juga harus mempersiapkan data yang digunakan untuk mengikuti seleksi CPNS dan PPPK. Data diri yang dibutuhkan adalah NIK, KK, nama lengkap, kode dan nama lokasi tempat lahir, tanggal lahir dan jenis kelamin.

Lalu tenaga honorer juga siapkan data pendidikan terakhir yaitu kode, nama, nomor ijazah, nama sekolah atau perguruan tinggi dan tanggal lulus. Dan juga data jabatan terakhir disiapkan adalah kode, nama, nomor SK, tanggal SK, tanggal awal kerja, tanggal akhir kerja serta unit kerja. Selain itu, bagi eks THK-2 juga akan dimintai nomor peserta dan status.

Dalam SE Menpan RB tersebut juga disebutkan, bahwa pendataan tenaga honorer harus dilakukan oleh PPK dan menyampaikan data tenaga honorer kepada BKN maksimal pada tanggal 30 September 2022. Jika PPK tidak menyampaikan data tenaga honorer kepada BKN hingga waktu yang ditentukan, maka dianggap tidak memiliki tenaga honorer di instansi pemerintahannya.

Kepala BKPSDM Kota Palopo, H. Farid Kasim Judas melalui sekretaris BKPSDM Palopo, Charlie, membenarkan adanya pendataan tenaga honorer tersebut. Menurut dia, pihaknya telah mengirimkan surat ke seluruh kepala OPD di jajaran Pemkot Palopo untuk pendataan tenaga honorer yang masih aktif sampai saat ini, baik tenaga honorer K2, termasuk yang baru.

“Khusus tenaga honorer baru, yang masuk pendataan adalah mereka yang sudah bekerja sebagai tenaga honorer satu tahun di salah satu OPD, atau terhitung masa kerjanya 1 Desember 2021. Jika tidak cukup satu tahun, atau tidak terhitung 1 Desember 2021, maka tidak akan didata,” kata Charlie saat dikonfirmasi KORAN SERUYA via ponselnya, Minggu (14/8/2022).

Pendataan tenaga honorer tersebut, kata Charlie, ditargetkan selesai hingga akhir Agustus 2022 mendatang. Selanjutnya, data honorer tersebut akan diserahkan ke BKN RI paling lambat hingga akhir September mendatang.

“Seluruh kepala daerah selaku pembina kepegawaian akan menyerahkan daftar honorer sesuai hasil pendataan ke BKN RI, paling lambat akhir September. Makanya, saat ini, seluruh OPD di jajaran Pemkot Palopo diminta segera menyelesaikan pendataan tenaga honorernya,” katanya.

Diakui Charlie, pendataan tenaga honorer yang dilakukan di seluruh Tanah Air ini, terkait rencana penghapusan tenaga honorer. Sebab, terhitung mulai tanggal 28 November 2023 mendatang, tidak ada lagi tenaga honorer di setiap daerah. Yang ada adalah ASN dan tenagas PPPK. “Daerah nantinya sisa menunggu teknis penghapusan tenaga honorer ini,” katanya. (liq)

Honorer Luwu Didata Pakai Aplikasi SINONA, Ahkam Basmin: Pendataan Sesuai SE MenPAN-RB

Kepala Bidang Mutasi BKPSDM Kabupaten Luwu Ahkam Basmin

BELOPA–Kepala BKPSDM Kabupaten Luwu, H. Andi Muhammad Ahkam Basmin mengatakan, pihaknya segera melakukan pendataan tenaga honorer di Kabupaten Luwu, sejalan dengan instruksi Pemerintah Pusat. Untuk pendataan tenaga honorer di Luwu, Ahkam menyebut, BKPSDM Luwu akan menggunakan aplikasi Sistem Informasi Non ASN disingkat SINONA.

“Pendataan tenaga honorer ini sejalan dengan rencana Pemerintah Pusat untuk menghapus tenaga non ASN atau honorer. Kita (BKPSDM) segera mengambil langkah melakukan pemetaan non ASN melalui SINONA, sesuai surat edaran Kementerian PAN-RB,” kata Ahkam, disela-sela kegiatan penyerahan Surat Keputusan (SK) Pengangkatan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) Kabupaten Luwu, Jumat (12/8/2022) lalu.

Bupati Luwu, DR H. Basmin Mattayang dalam kegiatan tersebut, secara simbolis menyeahkan SK pengangkatan tenaga PPPK Luwu, di Halaman Rumah Jabatan Bupati, di Kelurahan Pammanu, Kecamatan Belopa Utara.

Menurut Ahkam, pendataan tenaga honorer yang akan dilakukan pihaknya menggunakan aplikasi SINONA, sejalan dengan Surat Edaran (SE) Menteri PAN-RB Nomor B/1511/M.SM.01.00/2022, tentang Pendataan Tenaga Honorer (Non ASN) di Lingkungan Instansi Pemerintah, yang diterbitkan tanggal 22 Juli 2022.

“Pemerintah Kabupaten Luwu akan melakukan pendataan pegawai non ASN atau honorer di lingkungan Pemkab menggunakan aplikasi SINONA. Pendataan ini menindaklanjuti SE Menteri PAN-RB Nomor B/1511/M.SM.01.00/2022,” katanya.

Dalam kesempatan yang sama, terkait penyerahan SK pengangkatan tenaga PPPK guru di Luwu, Ahkam menguraikan, sebanyak 360 guru menerima Surat Keputusan (SK) Pengangkatan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) Kabupaten Luwu.

Menurutnya, mereka yang menerima SK Pengangkatan adalah formasi PPPK Guru Tahap I dan Tahap II Formasi Tahun 2021, dan pejabat fungsional lingkup Pemkab Luwu

“Perlu kami sampaikan, pada tahun 2021, Pemerintah Kabupaten Luwu membuka seleksi PPPK formasi Guru sebanyak 421 formasi, seleksi dilaksanakan sebanyak 2 tahapan. Pada tahap I, lulus sebanyak 217 peserta, dan tahap II sebanyak 143, sehingga total sebanyak 360. Namun masih ada yang lowong sekitar 61 formasi,” katanya.

Dikatakan, tenaga PPPK yang menerima SK adalah tenaga honorer yang telah lama mengabdi di Luwu. Bahkan, kata dia, ada beberapa orang diantaranya telah mengabdi sejak tahun 1995. “Hari ini adalah bukti kepedulian Pemerintah Kabupaten Luwu terhadap tenaga honorer. Dibukanya 421 formasi pada tahun 2021, benar-benar telah memberikan kesempatan kepada honorer guru untuk diangkat menjadi ASN,” ungkapnya.

Sementara itu, Bupati Luwiu, DR H. Basmin Mattayang dalam sambutannya, menyampaikan ucapan selamat kepada tenaga PPPK Luwu yang telah menerima SK pengangkatan.

Juga Basmin mengingatkan agar para guru yang menerima SK untuk memperbaiki niat dalam memulai setiap pekerjaan.

“lhamdulillah, atas segala nikmat dan karunia dari Allah SWT, saudara sekalian bisa menerima SK Pengangkatan PPPK. Selamat ya. Saya berharap saudara-saudara bisa mengawali niat sebagai abdi negara untuk memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat”, kataBasmin Mattayang.

Dikatakan Basmin, sebagai seorang abdi negara sekaligus abdi masyarakat, pegawai harus memperlihatkan sikap yang humanis, ramah dan bertutur kata yang baik.

“Sebagai pelayan publik, kita harus memperlihatkan sikap yang humanis, mampu menempatkan diri dalam lingkungan kerja, harus bertutur kata yang baik serta murah senyum. Jangan sekali-kali memperlihatkan perilaku yang kurang baik, bersikap sombong dan angkuh dihadapan masyarakat yang membutuhkan pelayanan,” tegas bupati berpendidikan doktor ini.

Apalagi didalam menghadapi perkembangan jaman, lanjut Basmin, sistem pendidikan di Indonesia telah mengalami perubahan. Sehingga lanjut Basmin, guru-guru saat ini bukan hanya diharapkan mampu mendidik siswanya di sekolah, tetapi juga diharapkan mampu berkomunikasi dengan para orang tua siswa dalam memberikan pendidikan informal bagi anak-anak mereka di rumah.

“Bekerjalah dengan baik, semoga suatu saat PPPK bisa menjadi seorang pejabat, pemerintah saat ini sementera menggodok regulasinya,” ujar Basmin Mattayang. (mat)

Didampingi Pihak Balai Jalan, Muhammad Fauzi Tinjau Pengerjaan Jembatan Masamba

Anggota Komisi V DPR RI asal Dapil 3 Sulsel, Muhammad Fauzi didampingi PPK Preservasi Jalan dan Jembatan Balai Besar Pelaksanaan Jalan Nasional Sulawesi Selatan Palopo-Wotu, Muh. Said, meninjau pelaksanaan perbaikan Jembatan Masamba.

MASAMBA–Balai Besar Pelaksanaan Jalan Nasional Sulawesi Selatan Ditjen Bina Marga Kementerian PUPR melakukan perbaikan jembatan Masamba di Kabupaten Luwu Utara.

Anggota Komisi V DPR RI asal Dapil 3 Sulsel, Muhammad Fauzi didampingi PPK Preservasi Jalan dan Jembatan Balai Besar Pelaksanaan Jalan Nasional Sulawesi Selatan Palopo-Wotu, Muh. Said, meninjau pelaksanaan perbaikan jembatan tersebut.

Saat ini, pihak Balai sudah mulai melakukan pembongkaran beton yang rusak karena perbaikan yang dilakukan sifatnya sudah permanen.

“Alhamdulillah teman-teman balai sudah memulai pengerjaan jembatan Masamba ini. Janji balai merespon laporan saya dan jembatan ini diperbaiki sifatnya bukan sementara tapi permanen. Dikerjakan hari ini dan akan selesai 7 sampai 10 hari ke depan,” kata Muhammad Fauzi, Sabtu (13/08/2022) lalu.

Fauzi juga menyampaikan, agar pengerjaan jembatan berjalan lancar, dirinya juga meminta Dinas Perhubungan Kabupaten Luwu Utara untuk melakukan rekayasa lalulintas. “Selain untuk kelancaran pengerjaan juga agar pengerjaan ini tidak menimbulkan kemacetan. Jadi saya minta dinas perhubungan untuk turun melakukan rekayasa lalulintas,” jelas legislator senayan fraksi partai Golkar itu.

PPK Preservasi Jalan dan Jembatan Balai Besar Pelaksanaan Jalan Nasional Sulawesi Selatan Palopo-Wotu, Muh. Said menjelaskan untuk perbaikan jembatan ini pihaknya terlebih dahulu melakukan pembongkaran beton jembatan. “Kita bongkar dulu betonnya karena ini pengerjaan sifatnya permanen. Setelah semua diangkat, akan dilakukan pengocoran. Karena untuk jembatan Masamba ini kita akan lakukan grouting beton,” kata Said. (rls)

Basmin Launching Aplikasi SINONA dan SIDIA BKPSDM, Ahkam Basmin: Inovasi Dua Kabid

Kepala BKPSDM, H. Andi Muhammad Ahkam Basmin

BELOPA– Bupati Luwu, Dr H Basmin Mattayang melaunching dua aplikasi sistem informasi ASN dan Non ASN milik Badan Kepegawaian dan Pengembangan SDM (BKPSDM) Kabupaten Luwu. Launching kedua aplikasi tersebut merupakan rangkaian kegiatan Penyerahan Surat Keputusan Pengangkatan PPPK Tenaga Guru Tahap I dan Tahap II Formasi Tahun 2021 sekaligus Pengambilan Sumpah PPPK dan Pejabat Fungsional Lingkup Pemkab Luwu yang dilaksanakan di halaman rumah jabatan Bupati, Kelurahan pammanu Kecamatan Belopa Utara, Jum’at (12/8/2022) lalu.

Menurut Kepala BKPSDM, H. Andi Muhammad Ahkam Basmin, aplikasi Sistem Informasi Non ASN (SINONA) yang merupakan aksi perubahan Kepala Bidang Pengadaan, Pemberhentian dan Informasi, Raehana Rahman, dan aplikasi Sistem Informasi Disiplin ASN (SIDIA) yang merupakan aksi perubahan Kepala Bidang Mutasi dan Penilaian Kinerja Aparatur, Andi Hajeratul Aswa Baso sebagai peserta Pelatihan Kepemimpinan Administrator (PKA) Angkatan I tahun 2022 KMP LAN-RI Makassar.

“Aplikasi ini merupakan inovasi dari kedua Kabid tersebut. Aplikasi SINONA dibuat sebagai bentuk perhatian pemerintah daerah terhadap tenaga honorer, ditengah rencana pemerintah pusat untuk menghapus non ASN, BKPSDM segera mengambil langkah melakukan pemetaan non ASN melalui aplikasi ini sesuai surat edaran kementerian PANRB,” jelas H Andi Muhammad Ahkam

Sementara melalui aplikasi SIDIA, BKPSDM Luwu selaku organisasi yang mengurusi kepegawaian telah memiliki standar pelaporan hukuman disiplin sehingga dapat menjadi langkah preventif dalam penanganan disiplin ASN.

Kepala Bidang Pengadaan, Pemberhentian dan Informasi, Raehana Rahman menjelaskan aplikasi SINONA adalah sistem informasi berbasis komputer online yang memuat pemetaan data serta manajemen kepegawaian Non ASN meliputi : Data profil Non ASN, jabatan, riwayat pendidikan, riwayat pekerjaan, sanksi, penilaian kinerja, Arsip digital, laporan statistik dan cetak dokumen Surat Perjanjian Kerja Pegawai Non ASN

“Melalui SINONA, informasi kepegawaian Non ASN digunakan sebagai pendataan, Usul formasi ASN, Penilaian kinerja Non ASN, usulan jaminan perlindungan sosial serta pencetakan SK kontrak Non ASN,” jelas Raehana.

SINONA adalah solusi dan kebutuhan yang mendesak ditengah rencana Pemerintah penghapusan status Non ASN. BKPSDM kini memiliki database Non ASN yang telah dirasionalisasi dan meniadi kontrol pengawasan larangan pengangkatan Non ASN pada semua OPD.

Dengan hadirnya SINONA maka BKPSDM selaku OPD yang mengurusi kepegawaian memiliki database Non ASN yang berbasis Sistem Informasi Online secara lengkap. Manajemen Non ASN 1 pintu sehingga jasa upah hanya dibayarkan oleh BPKD bagi yang tercover dalam SINONA. Dengan pemanfaatan teknologi informasi menghindari data Non ASN yang bekerja lebih dari 1 (satu) OPD dan usulan Formasi CASN TA. 2022 menggunakan pertimbangan pada SINONA

Jika aplikasi SINONA dikhususkan untuk Sistem Informasi Non ASN, aplikasi SIDIA justru dibuat untuk Sistem Informasi Kedisiplinan bagi ASN. Inovasi ini dilatar belakangi kondisi tingginya pelanggaran disiplin dan belum adanya sistem yang memuat riwayat pelanggaran disiplin secara digital sebagai salah satu bahan pertimbangan bagi ASN yang mengajukan urusan kepegawaian seperti kenaikan pangkat, mutasi, promosi, dan lain sebagainya.

“Terobosan ini menghadirkan sistem informasi disiplin ASN untuk pelaporan proses hukuman disiplin yang terintegrasi dengan Sistem Informasi Kepegawaian”, jelas Kepala Bidang Mutasi dan Penilaian Kinerja Aparatur, Andi Hajeratul Aswa Baso

Diungkapkan, SIDIA bertujuan untuk memberikan standar dan kemudahan dalam melakukan proses pelaporan hukuman disiplin, mulai dari identifikasi sampai dengan pembuatan surat keputusan hukuman disiplin sesuai ketentuan peraturan perundang-undangan. “Tentunya, ini merupakan bagian dari langkah preventif dan korektif dalam penanganan pelanggaran terhadap peraturan pemerintah nomor 94 tahun 2021,” tutupnya.

Atas inovasi ini, Bupati Luwu menyampaikan apresiasi kepada kedua Kabid tersebut dan berharap aplikasi ini dapat terus dikembangkan sehingga dapat membantu dalam tata Kelola Pemerintah Kabupaten Luwu. (mat)

Serahkan Dua Ranperda Tahap II ke DPRD Lutim, Budiman: Upaya Tingkatkan Penyelenggaraan Pemerintahan

Bupati Luwu Timur (Lutim), H. Budiman menyerahkan 2 (dua) Ranperda Tahap II Tahun 2022 kepada Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Lutim dalam Rapat Paripurna yang digelar di Ruang Paripurna DPRD, Jumat (12/08/2022) lalu.

MALILI–Bupati Luwu Timur (Lutim), H. Budiman menyerahkan 2 (dua) Ranperda Tahap II Tahun 2022 kepada Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Lutim dalam Rapat Paripurna yang digelar di Ruang Paripurna DPRD, Jumat (12/08/2022) lalu.

Paripurna yang dipimpin Ketua DPRD Lutim, Aripin didampingi Wakil Ketua II, Usman Sadik tersebut juga dirangkaikan dengan pembentukan Pansus 2 dan Penandatangan Nota Kesepakatan KUA-PPAS TA. 2022 antara Bupati Luwu Timur dan Ketua DPRD.

Dalam sambutannya, Bupati Budiman mengungkapkan, Pemerintah Daerah menyerahkan 2 (dua) buah Rancangan Peraturan Daerah (Ranperda) tentang Penanaman Modal dan Pengelolaan Air Limbah Domestik.

Penyerahan kedua Ranperda ini, kata Budiman, merupakan salah satu upaya peningkatan kinerja penyelenggaraan pemerintahan, pelaksanaan pembangunan, pembinaan dan pelayanan kemasyarakatan. Juga untuk memenuhi kewajiban konstitusional, utamanya dalam hal pelaksanaan Program Pembentukan Peraturan Daerah Kabupaten Luwu Timur TA. 2022.
Selanjutnya Bupati Luwu Timur memberikan gambaran singkat kepada Dewan yang terhormat tentang kedua Ranperda tersebut.

Ranperda tentang Penanaman Modal. Penanaman Modal berperan penting dalam mendorong pembangunan ekonomi dengan melalui kegiatan penanaman modal dapat meningkatkan kapasitas ekonomi dan menjaga kesinambungan laju pertumbuhan ekonomi.

“Pemerintah Kabupaten Luwu Timur mengharapakan dengan tersusunnya Ranperda tentang Penanaman Modal maka hal tersebut dapat menciptakan daya saing dan iklim investasi yang lebih kondusif dalam mendorong pertumbuhan ekonomi,” imbuh Bupati.

Selanjutnya, terkait Ranperda tentang Pengelolaan Air Limbah Domestik. Berdasarkan Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2014 tentang Pemerintahan Daerah, Air Limbah Domestik merupakan salah satu Sub Urusan Pemerintahan Bidang Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) yang termasuk kedalam urusan wajib dan berkaitan dengan pelayanan dasar.
“Oleh karena itu, urusan air limbah domestic menjadi tugas, wewenang dan tanggung jawab Pemerintah Daerah yang wajib untuk diselenggarakan,” jelas Budiman.

Lanjut Bupati Budiman, Ranperda tentang Pengelolaan Air Limbah Domestik sangat diperlukan, agar Pemerintah Kabupaten Luwu Timur memiliki dasar hukum yang jelas dan lebih proaktif untuk mengatur, menyelenggarakan dan mengendalikan kegiatan pengelolaan air limbah domestik, serta pemanfaatan sarana dan prasarana air limbah domestik di Kabupaten Luwu Timur dapat terjamin, berdaya guna dan berkelanjutan.

“Saya berharap kepada Perangkat Daerah pengusul dan Perangkat Daerah terkait terhadap Rancangan Peraturan Daerah ini untuk berperan aktif bersama dengan Pansus DPRD agar nantinya Ranperda ini betul-betul bermanfaat bagi masyarakat Kabupaten Luwu Timur,” tutup Bupati Luwu Timur. (rls)

Terjerat Sabu, Dua Warga Desa Komba Luwu Ditangkap Polisi

Dua orang pelaku pengedaran narkoba jenis sabu-sabu. (Foto: Ist/ koranseruya)

BELOPA – Satres Narkoba Polres Luwu berhasil menangkap dua orang pelaku pengedaran narkoba jenis sabu-sabu, Kamis (11/8/2022) sekira Pukul 16.30 Wita.

Kedua pelaku tersebut, AR dan AH. Keduanya merupakan warga Desa Komba, Kecamatan Larompong, Kabupaten Luwu. Mereka ditangkap polisi beserta barang bukti, dua saset sabu.

Kasat Narkoba Polres Luwu, AKP Mustari Alam, mengatakan bahwa pihaknya mendapati laporan dari masyarakat dugaan di rumah pelaku AH sering terjadi jual beli sabu.

“Dapat laporan dari masyarakat, di rumah salah satu pelaku sering terjadi transaksi sabu,” kata Mustari.

Mendapati laporan masyarakat, Satres Narkoba Polres Luwu mendatangi lokasi kejadian. Anggota Satres Narkoba menyamar jadi pembeli sabu.

“Terlebih dahulu pelaku sudah ditelpon dari anggota yang menyamar jadi pembeli untuk bertemu diberi uang beli sabu,” sambung Mustari.

Ia menjelaskan, saat tiba dilokasi kejadian, pelaku AH memanggil pelaku lainnya AR. Setelah bertemu, kedua pelaku menyerahkan dua paket sabu di atas meja kepada anggota Satres Narkoba yang nyamar jadi pembeli.

Tak butuh waktu lama, kedua pelaku berhasil dirungkus polisi. Kini para pelaku digelandang ke Mapolres Luwu untuk mempertanggung jawabkan perbuatannya. (Mat)

Roadshow di Palopo, IAS : Politik Kepentingan Sesaat, Silaturahmi Kepentingan Selamanya

Politisi Sulsel, Ilham Arief Sirajuddin melakukan roadshow politik. Mantan Walikota Makassar itu tiba juga di Palopo. Dia lalu menyambangi kediaman Tokoh Masyarakat di Palopo, Andi Cincing Makkasau, Kamis (11/8/2022). (ist)

PALOPO — Politisi Sulsel, Ilham Arief Sirajuddin melakukan roadshow politik. Mantan Walikota Makassar itu tiba juga di Palopo. Dia lalu menyambangi kediaman Tokoh Masyarakat di Palopo, Andi Cincing Makkasau, Kamis (11/8/2022).

Saat menyambangi kediaman Andi Cincing di Kelurahan Benteng, IAS disambut dengan hangat. “Biasanya dalam persaudaraan itu selalu ada ketulusan. Nah, kalau mau cari persahabatan yang dibangun dengan ketulusan, maka IAS ini adalah orangnya,” ujar pengusaha ternama Palopo itu.

Andi Cincing berani menyematkan ketulusan sebagai kekuatan IAS dalam berinteraksi setelah berteman selama 30 tahun. Pada pilgub 2013, Andi Cincing yang merupakan politisi Partai Golkar senior Palopo, yang berjuang untuk Syahrul-Agus yang diusung Golkar ketika itu.

“Kami kerap berbeda pilihan politik, tapi namanya silaturahmi memang tidak putus. Biar beda pilihan, IAS bahkan masih sering memberi bantuan kepada lawan-lawan politiknya,” kenang pria yang menyiapkan kediamannya menjadi posko induk IAS di pilgub Sulsel 2024 mendatang.

Salah satu bagian rumah Andi Cincing menyediakan fasilitas musik yang lengkap. IAS pun memanfaatkan kesempatan itu untuk bernyanyi dan menghibur sejumlah kerabat yang sempat hadir. Tiga tembang berturut-turut.

“Saya bahagia jika pada pilgub 2024 nanti sudah bisa bergandengan tangan sodara saya Andi Cincing. Kita biasa berbeda pilihan. Tapi memang rumus hidup saya bahwa politik itu untuk kepentingan sesaat, sementara silaturahmi itu adalah kepentingan selamanya. Jadi, politik jangan memutus silaturahmi,” terang IAS.

Ketua Tim Relawan Pemenangan Airlangga Hartarto Sulsel ini kembali melakukan roadshow politik selama sepekan penuh. Dimulai Minggu 7 Agustus hingga 13 Agustus mendatang. IAS menggarap Pinrang, Sidrap dan Enrekang. Lalu, Roadshow sepekan itu berlanjut ke Toraja, Torut, Lutim, Luwu, Palopo, dan akan berakhir di Parepare. (and)

Semarak HUT RI ke-77, Warga Kelurahan Tompotikka Palopo Gelar Lomba Goyang Pinggul

Dalam rangka menyambut HUT Kemerdekaan RI ke-77 masyarakat Kecamatan Wara, Kelurahan Tompotikka, mengadakan berbagai macam lomba, Jumat 12 Austus 2022. (Foto : Ayub Sadega)

PALOPO — Dalam rangka menyambut HUT Kemerdekaan RI ke-77 masyarakat Kecamatan Wara, Kelurahan Tompotikka, mengadakan berbagai macam lomba, Jumat 12 Austus 2022. Perlombaan ini untuk menyemarakkan perayaan 17 Agustus antara RT.

Salah satu perlombaan yang banyak dinonton warga ialah, lomba joget. sejumlah emak-emak antusias menampilkan gaya jogetnya pada lomba goyang pinggul mengunakan balon.

Kepada koran seruYa, Mahmud. Lurah Tompotikka mengatakan Ada berbagai macam jenis lomba seperti joget mengunakan balon, futsal antara RT mengunakan daster, lomba lari karung, menyimpan bola dalam kardus dan sebagainya.

Perayaan HUT ke-77 RI di Kota Palopo diprediksi bakal meriah. Sebab, 2 tahun Palopo dilanda PAndemi Covid-19, sehingga kegiatan hiburan masyarkat ditiadakan.

Pemkot Palopo sendiri bakal memeriahkan HUT RI ke-77 berbagai macam lomba. Bahkan, Sabtu 13 Agustus 2022, Pemkot Palopo bakal menggelar karnaval untuk siswa SD dan TK.

Selain itu, ada pula lomba sepeda hias.

 

Senam Kancil Germas Karya PNS Dinkes Luwu Utara Resmi Diperkenalkan ke Publik

Senam Kancil Germas Karya PNS Dinkes Lutra Resmi Diperkenalkan ke Publik

Luwu Utara — Sekira 25-an siswa SDN Nomor 097 Katokkoan tampil memesona dengan memeragakan Senam Kader Cilik Gerakan Masyarakat Hidup Sehat alias Kancil Germas di hadapan Bupati Luwu Utara pada Peringatan Hari Anak Nasional (HAN), Kamis (11/8/2022).

Senam Kancil Germas ini adalah senam baru yang diciptakan secara kolaboratif antara dua PNS Dinas Kesehatan, Juinar dan Ajmal Akbar. Kolaborasi keduanya menghasilkan Senam Kancil Germas, dengan menggunakan jingle Germas berjudul “Yo Ayo Hidup Sehat Kawan”.

Senam ini sudah diperkenalkan kepada publik Kamis kemarin. Bahkan Bupati Luwu Utara, Indah Putri Indriani, bersama Kepala Dinas Kesehatan, Marhani Katma, ikut memeragakan senam tersebut bersama para anak SD di acara Peringatan Hari Anak Tingkat Kabupaten.

“Gerakan senam ini kami buat bersama rekan kami, Ajmal. Saya berikan masukan, dia yang memerakan gerakannya seperti apa, sehingga tadi bisa kita lihat secara full gerakan senam ini dan tadi secara resmi kita perkenalkan ke publik,” kata Juinar di sela-sela peringatan HAN.

Rencananya Senam Kancil Germas ini akan dipatenkan untuk menjaga hak cipta atas karya yang yang telah dihasilkan, termasuk karya senam itu sendiri. Jadi, kata dia, kekayaan intelektual itu bukan melulu tentang karya di bidang tertentu, tetapi juga bisa berupa karya senam.

“Rencananya, kami mau patenkan senam ini,” terang Juinar singkat. Yang menarik, kata dia, senam ini sudah menarik perhatian beberapa pihak untuk segera ditampilkan. “Alhamdulillah, Dinas Kesehatan Provinsi sangat menunggu senam Kancil Germas ini,”ungkapnya.

Sebenarnya senam ini adalah bagian dari inovasi dia, yaitu Kancil Germas yang akan menyasar ke seluruh Puskesmas nantinya. “Jadi, melalui inovasi ini akan diadakan pembinaan kesehatan ke puskesmas dengan melibatkan para kader cilik kita,” terang Yuyu, sapaan akrabnya.

Untuk diketahui, inovasi Kancil Germas ini telah dilaunching Bupati Luwu Utara, Indah Putri Indriani, dengan ditandai oleh peragaan perdana Senam Kancil Germas di hadapan para pejabat pada acara Peringatan Hari Anak Nasional Tingkat kabupaten baru-baru. (LH)

Buka Peluang Pertukaran Pelajar Khusus Kader HMI, Badko Sulselbar Audiensi dengan Konsuler Jepang

Buka Peluang Pertukaran Pelajar Khusus Kader HMI, Badko Sulselbar Audiensi dengan Konsuler Jepang. (Foto : ist)

MAKASSAR — Badan koordinasi Himpunan Mahasiswa Islam Sulawesi Selatan dan Barat melakukan audiensi dengan Konsular Jenderal Kedutaan Jepang, Jumat 12 Agustus 2022.

Audiensi tersebut diterima Kepala Kantor Konsular Jepang, Yasue Katsunobu. Mereka diterima di ruang kerja kantor Konsulat Jenderal Kedutaan Jepang yang berlokasi di Gedung Wisma Kalla lantai 7.

Audiensi ini diprakarsai Muchlis Baso, Bidang Hubungan Internasional Badko HMI Sulselbar. Musso sapaan akrabnya membuka audiensi dengan menjelaskan terlebih dahulu terkait HMI kepada Konsular Jepang, serta memberikan gambaran terhadap persebaran kader HMI yang ada di Sulselbar.

Dalam Audiensi tersebut, Ketua Umum Badko HMI Sulselbar, A Ikram Rifqi menyampaikan tujuan audiensinya ini untuk membangun kerjasama antara Badko HMI Sulselbar dengan konsular Jepang yang fokus pada pengembangan SDM kader HMI yang memiliki potensi untuk melanjutkan kuliah di Negeri Sakura tersebut.

Selain itu Ikram juga menyampaikan agar segala bentuk program atau kegaiatan Konsular Jepang bisa mengajak HMI untuk berkolaborasi dan memberikan kuota khusus kepada kader HMI untuk menjadi keterwakilan pada program Student Exchanges (pertukaran pelajar) atau membuka ruang untuk mengikuti program Magang di Jepang.

Pada kesempatan tersebut Basir yang merupakan pengurus badko bidang pendidikan dan beasiswa yang telah menyelesaiakan kuliahnya di Jepang dengan fasilitas beasiswa Mambugakuso itu, mengaku siap untuk memberikan pendampingan kepada para mahasiswa Aktivis HMI agar memenuhi syarat untuk mengikuti berbagai macam program konsular jepang untuk Indonesia.

“Namun tentunya besar harapan agar konsular Jepang memberikan fasilitas sosialisasi dan informasi serta ruang lainnya untuk terbuka secara khusus buat pembinaan aktivis yang ingin menempuh jalur Akademisi,” tuturnya.

Yasue Katsunobu menuturkan bahwa ini kali pertamanya Himpunan Mahasiswa Islam melakukan kunjungan audiensi ke kantornya, utamanya HMI Badko Sulselbar, yang sebelumnya belum pernah ada.

Yasue juga menyampaikan selalu terbuka dan mengapresiasi HMI yang membuka komunikasi sehingga kedepan lebih banyak lagi Mahasiswa dari Sulselbar atau Indonesia Timur yang menjadi lulusan dari negeri kami melalui program beasiswa Goverment to Goverment maupun University to University.

“Teman-teman HMI juga bisa memfollow up kerjasama jepang dengan pemerinta Indonesia terkait program magang, program tersebut di hendel oleh Disnaker dan itu peluang buat HMI untuk mengirim kadernya yang ingin magang di Jepang sekaligus bekerja,” ucap Yasue.

“Konsular Jepang juga berjanji akan memberikan kuota Khusus buat Badko HMI Sulselbar untuk mendapatkan beasiswa dan mendapatkan kuota Student Exchange ke Jepang jika telah di buka kembali,” Tutup Yasue.

Audiensi tersebut berlangsung kurang lebih satu jam, peserta audiensi pun di suguhi minuman Ocha yang merupakan minuman Khas Jepang. (***)

Bappeda Palopo Sosialisasi Pamsimas di Tingkat Kecamatan

Dalam rangka pelaksanaan Program Penyediaan Air Minum dan Sanitasi Berbasis Masyarakat (Pamsimas), Bappeda Kota Palopo menggelar sosialisasi di tingkat Kecamatan. (Foto : Ayub Sadega)

PALOPO — Dalam rangka pelaksanaan Program Penyediaan Air Minum dan Sanitasi Berbasis Masyarakat (Pamsimas), Bappeda Kota Palopo menggelar sosialisasi di tingkat Kecamatan.

Kegiatan itu berlangsung di Aula kantor Bappeda. Rapat itu dilaksanakan dengan tetap memenuhi protokol kesehatan untuk pencegahan Covid-19.

Kegiatan dihadiri beberapa perwakilan Organisasi Perangkat Daerah (OPD), Direktur Operasional Perumda Air Minum TM, Camat dan beberapa Lurah.

Kepala Bappeda, Raodathul Jannah mengatakan tujuan kegiatan ini untuk meningkatkan akses penduduk perdesaan terhadap fasilitas air minum dan sanitasi yang layak dengan pendekatan berbasis masyarakat.

“Kegiatan Program Pamsimas mencakup kegiatan pemberdayaan masyarakat dan pengembangan kelembagaan lokal, peningkatan perilaku hidup bersih dan sehat, penyediaan sarana air minum dan sanitasi umum, serta pengembangan kapasitas pelaku Pamsimas melalui pelatihan dan bimbingan teknis,” kata. (ayb)

Wabup Luwu Utara Buka Musyawarah Ranting Pramuka Kecamatan Seko

Wabup Luwu Utara Buka Musyawarah Ranting Pramuka Kecamatan Seko. (Foto : ist)

LUWU UTARA — Wakil Bupati Luwu Utara, Suaib Mansur, membuka secara Musyawarah Ranting Pramuka tingkat Kecamatan Seko di Padang Balua, Kecamatan Seko Selasa (9/8/2022) malam.

Dalam sambutannya, Suaib Mansur yang juga Ketua Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Luwu Utara, mengatakan musyawarah ranting yang digelar ini adalah yang pertama di Kecamatan Seko.

“Kita tahu Bersama bahwa selama ini meski gerakan pramuka telah dilaksanakan di sekolah-sekolah sebagai salah satu kegiatan ekstrakulikuler namun di Kecamatan Seko sendiri belum pernah terbentuk pengurus rantingnya. Inilah yang menjadi tujuan kita menghadiri giat ini karena kecintaan kita terhadap Gerakan Pramuka. Dan giat ini telah sesuai dengan AD/ART serta UU No. 12 Tahun 2010 tentang Kepramukaan,” papar Suaib.

Lebih lanjut, Suaib menyampaikan bahwa Pramuka adalah organisasi yang dilindungi negara sehingga ia ingin pelaksanaan kegiatan pramuka baik dalam pembentukan kepengurusan hingga program kegiatan di lapangan dilakukan secara sehat.

“Musyawarah ini kita lakukan untuk memilih ketua kwartir ranting pramuka Kec. Seko serta struktur pengurus lainnya karena saya ingin, kita menerapkan mekanisme internal yang baik dan sehat. Ini penting karena mekanisme pembentukan pengurus yang sehat akan memberikan pengaruh yang baik pula pada program kegiatan pramuka nantinya. Karena dengan pramuka kita dapat membentengi anak-anak kita dari pengaruh negatif dari misalnya media sosial. Pramuka dapat membentuk karakter anak yang disiplin dan berinteritas,” Tegas SM sapaan Akrab Suaib Mansur

Selain itu SM juga berharap nantinya Seko bisa menjadi tuan rumah kegiatan pramuka skala cabang atau kabupaten karena hamparan alam Seko yang menurutnya sangat mendukung kegiatan kepramukaan.

Musyawarah ini juga dihadiri Camat Seko Akbal Ali selaku Majelis Pembimbing Ranting Pramuka Kecamatan Seko. (byu)

Penyuluh Pertanian Luwu Utara Kuasai 5 Besar Peserta Terbaik Diklat Fungsional di Batangkaluku Gowa

Penyuluh Pertanian Lutra Kuasai 5 Besar Peserta Terbaik Diklat Fungsional di Batangkaluku Gowa. (Foto : ist)

Luwu Utara — Prestasi membanggakan diukir Penyuluh Pertanian asal Kabupaten Luwu Utara (Lutra). Empat dari tujuh Penyuluh Pertanian Lutra tersebut berhasil masuk lima besar peserta terbaik Pelatihan Dasar Fungsional Penyuluh Pertanian Ahli Angkatan II di Balai Besar Pelatihan Pertanian (BBPP) Batangkaluku, Kabupaten Gowa, Sulawesi Selatan.

Empat Penyuluh Pertanian asal Luwu Utara tersebut adalah Muhammad Ichsan Putrayani sebagai peserta terbaik pertama, Kharlina (Peserta Terbaik III), Helma Denystha (Peserta Terbaik IV), dan Amrullah (Peserta Terbaik V). Peserta asal Kabupaten Polman, Sulawesi Barat, St. Hikmah Alfiani, berhasil menjadi peserta terbaik II.

Pelatihan Dasar Fungsional Penyuluh Pertanian Ahli ini berlangsung sejak tanggal 20 Juli 2022 sampai dengan 10 Agustus 2022. Pengumuman peserta terbaik dilakukan di sela-sela acara penutupan pelatihan yang dilangsungkan di Gedung Pertemuan BBPP Batangkaluku Kabupaten Gowa Provinsi Sulawesi Selatan, Rabu (10/8/2022).

Kabid Penyuluhan Dinas Pertanian Luwu Utara, Made Sudana, mengatakan, dominasi Penyuluh Pertanian Lutra pada Diklat Dasar di BBPP Batangkaluku membuktikan bahwa Penyuluh Pertanian Lutra bisa bersaing, bahkan membuktikan diri sebagai Penyuluh Pertanian andal dan berkualitas. “Ini bukti penyuluh kita bisa diandalkan,” kata Made.

Dikatakan Made, Diklat Dasar Fungsional Penyuluh Pertanian Ahli di BBPP Batangkaluku ini merupakan diklat kerjasama antara BBPP Batangkaluku dengan Pemda Lutra bersama Pemda lainnya yang menjalin kerjasama dengan BBPP Batangkaluku. “Pelatihan ini adalah Angkatan II (Kerjasama) yang dilaksanakan oleh BBPP Batangkaluku,” jelasnya.

Made menjelaskan bahwa Diklat Dasar bagi Fungsional Penyuluh Pertanian Ahli ini bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan, keterampilan dan sikap bagi Penyuluh Pertanian. “Diklat ini wajib diikuti oleh setiap penyuluh, agar mereka nantinya memiliki kemampuan dalam melaksanakan tupoksinya sebagai penyuluh pertanin,” tandas Made. (LH)

Sambut Menteri ESDM Berkunjung di Lutim, Budiman: Selamat Datang di Bumi Batara Guru

-Bupati Luwu Timur, H. Budiman menyambut kedatangan Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) RI, Arifin Tasrif beserta rombongan yang tiba di Bandara Sorowako sekitar pukul 11.30 Wita, Jumat (12/08/2022).

MALILI–Bupati Luwu Timur, H. Budiman menyambut kedatangan Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) RI, Arifin Tasrif beserta rombongan yang tiba di Bandara Sorowako sekitar pukul 11.30 Wita, Jumat (12/08/2022).

Menteri ESDM, Arifin Tasrif datang ke Luwu Timur untuk melakukan Kunjungan kerja dalam rangka peninjauan fasilitas Lapangan PT. Vale Indonesia Tbk. selama dua hari.

Selain Bupati Budiman, turut hadir pula unsur Forkopimda Lutim diantaranya Ketua DPRD, Aripin, Kapolres, AKBP. Silvester MM. Simamora, Wakil Ketua II DPRD, Usman Sadik dan jajaran PT. Vale Indonesia Tbk.

Bupati Budiman mengucapkan selamat datang di Luwu Timur Bumi Batara Guru. “Selamat datang pak Menteri,” Kata Budiman.

Pada kesempatan ini, Bupati Budiman memperkenalkan satu per satu unsur Forkopimda Lutim kepada Menteri ESDM.

Sementara Menteri ESDM mengapresiasi kehadiran Bupati Luwu Timur bersama unsur Forkopimda Luwu Timur, sebagai pertanda bahwa seluruh unsur pimpinan di daerah ini sangat kompak.

Selanjutnya Bupati Luwu Timur bersama Menteri ESDM dan unsur Forkopimda bergeser untuk menjalankan shalat jumat di Masjid Al Fath, Magani, Kecamatan Nuha, yang selanjutnya santap siang di Main Office PT. Vale Indonesia Tbk. (rls)

Didampingi Lurah Pontap, BPBD Palopo Beri Bantuan Korban Angin Kencang

PALOPO  – Setelah mendapatkan Informasi ada warganya yang sedang tertimpa musibah bencana alam terjangan angin kencang, pada hari Minggu 7 agustus 2022 lalu, Lurah Pontap, Abdillah SM. didampingi Kabid Kesiap Siagaan, Irsan Muhammad Usman S.an, berkoordinasi dengan BPBD Kota Palopo.

Upaya yang di lakukan Lurah Pontap, Abdillah SM. Membuahkan hasil sehingga tim Badan Penanggulangan Bencana Daerah Kota Palopo (BPBD) menyambangi rumah warga yang sedang tertimpa musibah bencana alam itu.

Kedatangan kepala BPBD Palopo, Burhanuddin,SH bersama rombongan Dinas Sosial Kota Palopo didampingi Lurah Pontap, Abdillah SM, Bhabinsakabtibnas Aipda Akir, Bhabinsa Sherma Syahroni, dan Kabid Muh Toufik, kamis 11 agustus 2022 guna melihat langsung kondisi fisik bangunan yang rusak akibat diterjang angin kencang tersebut.

Tidak hanya itu rombongan tersebut sekaligus memberikan dukungan moril maupun bantuan logistik hingga sejumlah paket sembako kepada warga korban angin kencang, rumah saudari risma yang terletak di jalan datuk suleman kelurahan pontap, kecamatan wara timur palopo.

Burhanuddin SH. mengatakan, “Turut prihatin terhadap musibah yang menimpa warga kelurhan pontap , dan dirinya juga menghimbau kepada warga yang terkena musibah agar bersabar, dan ikhlas, atas musibah yang sedang di alami, “Cetusnya.

Hal yang sama juga disampikan Lurah Pontap, Abdillah, mengingatkan ke warganya, “Agar selalu waspada sebab akhir-akhir ini cuaca terasa ekstrime, tidak lupa juga Abdillah mengimbau kepada warga kelurahan pontap agar selalu menjaga kebersihan sekitar rumah masing-masing terkhusus kebersihan dreanase.”ucapnya. (and)

SERUYA TV: Palopo Beach Hotel Siapkan Kendaraan Antarjemput Tamu, Termasuk Dijemput di Bandara

Palopo Beach Hotel. (Foto : Andri Sudirman)

SATU lagi hotel dengan fasilitas lengkap hadir di Palopo. Palopo Beach Hotel namanya. Hotel ini terletak di kawasan pesisir, Jalan Carede, Kelurahan Ponjalae, Kota Palopo. Tepatnya depan lapangan Futsall Cimpu, Palopo.

Palopo Beach Hotel yang menempati lokasi 1 hektare ini resmi beroperasi, Kamis 11 Agustus 2022. Grand opening, dihadiri Kepala Kejaksaan Negeri Palopo, Agus Riyanto dan beberapa unsur Forkopimda.

Saat ditemui di lokasi Grand Opening, Agus sangat mengapresiasi atas adanya hotel ini karena akan memberikan trend positif dalam dunia usaha. Tak hanya itu, Agus juga berharap dengan hadirnya Palopo Beach Hotel siapapun yang berkunjung di sini merasa nyaman.

Di kesempatan yang sama, Wakil Walikota Palopo, Rahmat Masri Bandaso, menuturkan, di Palopo ini kekurangan Hotel. Padahal jika weekend, banyak orang ke Palopo untuk sekadar jalan-jalan mencari tempat makan yang representatif.

Untuk itu dibutuhkan hotel fasilitas lengkap agar memanjakan masyarakat luar Palopo. Dengan hadirnya Palopo Beach Hotel, tentunya akan mendukung dan menunjang program pemerintah Kota Palopo, khususnya di bidang Pariwisata.

Tidak sampai disitu, Di ruang Ball Room, Warda, selaku penanggungjawab Grand Opening, menjelaskan beberapa fasilitas unggulan Palopo Beach Hotel.

Kamar yang tersedia, sekira 20 kamar family room, standar room. Selain itu untuk memperingati HUT Kemerdekaan RI ke-77, Palopo Beach Hotel promosi sebesar 17 persen. Promosi ini berlaku hingga akhir Agustus.

Tak hanya itu, fasilitasi lainnya menyediakan mobil untuk antar jemput bandara atau terminal, tentu hal ini akan memberikan kenyamanan bagi tamu. Ada juga, ada Ball Room berkapasitas 100 hingga 200 orang, dan market plannya masih banyak bakalan dibuka seperti Barbershop, Market shop dan Coffee shop. (and)

Dugaan Korupsi APBDes Pongkeru, Polres Luwu Timur Segera Tetapkan Tersangka

Unit Tipikor Satreskrim Polres Luwu Timur saat melakukan penyelidikan dugaan korupsi APBDes Pongkeru

LUWU TIMUR – Unit Tipikor Satreskrim Polres Luwu Timur meningkatkan penyelidikan ke penyidikan terkait dugaan korupsi Anggaran Pendapatan dan Belanja Desa (APBDes) Pongkeru.

Dugaan korupsi APBDes Pongkeru, tahun anggaran 2019-2020 mulai ditangani Polres Luwu Timur sejak November 2021 lalu.

Kasat Reskrim Polres Luwu Timur, AKP Warpa melalui Kanit Tipikor, Ipda Mubin menjelaskan jika penanganan kasus ini telah ditingkat ke penyidikan setelah dilakukan gelar perkara.

“Setelah dilakukan gelar perkara di ruang Dit Reskrimsus Polda Sulawesi Selatan pada 4 Agustus 2022, sehingga kasus ini ditingkatkan dari penyelidikan ke penyidikan,” Kata Ipda Mubin, Jumat (12/8/2022).

Menurut Ipda Mubin, dari tahun 2019-2020 Desa Pongkeru mengelola APBDes sebanyak Rp2 miliar lebih.

Dirinya menambahkan jika sejauh ini pihaknya telah melakukan pemeriksaan terhadap 8 orang dan mengamankan dokumen APBDes dan SPJ Desa Pongkeru.

“Kami sudah meminta Inspektorat untuk melakukan audit dan ditemukan indikasi kerugian negara,” Jelasnya.

Terkait nilai kerugian negara yang ditimbulkan, Ipda Mubin belum bisa menyebutkan hanya saja dalam waktu dekat ini penetapan tersangka akan segera dilakukan.

“Nilai kerugian masih kita dalami, Insya Allah waktu dekat ini kita akan tetapkan tersangka,” Pungkasnya.

Sekedar diketahui, Syahrir, Mantan Kepala Desa (Kades) Pongkeru periode 2015-2019, juga telah ditahan atas penyelewengan Dana Desa tahun 2017 yang nilai kerugian mencapai 760 juta.

Dari tangan Syahrir, polisi telah melakukan penyitaan uang senilai Rp250 juta untuk dijadikan barang bukti.

Sekedar informasi, Desa Pongkeru kedua kalinya bermasalah terkait penyalahgunaan Dana Desa.

Baca juga: Berkas Korupsi Dana Desa Kades Pongkeru Dilimpahkan ke Kejaksaan

Suriadi Percaya IAS Dongkrak Elektabilitas Airlangga Hartarto di Sulsel

LUWU UTARA – Politisi senior Golkar Luwu Utara, Andi Suriadi percaya sikap Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Golkar sudah tepat memberi kepercayaan kepada Ilham Arief Sirajuddin (IAS) sebagai Ketua Tim Relawan Pemenangan Airlangga Hartarto Sulsel.

“Sudah sangat tepat. Dan saya yakin, IAS akan menjadi faktor pendongkrak elektabilitas ketum AH sebagai capres Golkar di Sulsel,” tegas Opu Suriadi saat menerima kunjungan IAS di kediamannya, Kelurahan Marobong, Kec Sabbang, Luwu Utara (Kamis 11/8/2022).

Alasan Wakil Sekretaris DPD II Golkar Luwu Utara ini ada dua. “Pertama, IAS memang tokoh yang sudah punya pengaruh baik di internal Golkar maupun eksternal. Nah, karena untuk mengangkat elektabilitas AH dibutuhkan support dari lingkungan eksternal Golkar, IAS punya kemampuan dan bisa melakukan itu,” sambung mantan anggota DPRD Luwu Utara tiga periode itu.

Pengalaman IAS di kancah politik Sulsel memang terbilang paripurna. Pernah menjadi ketua DPD I Golkar Sulsel, Ketua DPD II Golkar Makassar, Ketua Demokrat Sulsel, hingga selaku inisiator ormas Nasdem yang menjadi cikal bakal Partai Nasdem.

Bahkan di level kompetisi pilkada, selain sukses menjadi wali kota Makassar dua periode? IAS sudah mengecap pertarungan di level pilgub Sulsel 2013 lalu.

Pasangan Ilham-Aziz ketika itu melawan Syahrul Yasin Limpo-Agus Arifin Nu’mang (Sayang 2). Memiliki kekuatan raksasa selaku inkumben paket yang maju kembali.

Meski kalah ketika itu, Ilham-Aziz berhasil menorehkan 1,7 juta suara lebih. Hasil ini hanya selisih 38 ribu dari jumlah suara yang berhasil mengantar pasangan Nurdin Abdullah-Andi Sudirman Sulaiman memenangkan pilgub 2019 lalu.

Alasan kedua, tegas Opu Suriadi, IAS adalah salah satu tokoh politik dengan mobilitas roadshow yang sangat tinggi.

“Kemampuan IAS menjelajahi daerah dan menemui langsung tokoh-tokoh berpengaruh di luar Golkar itu bukan persoalan mudah. Tidak hanya butuh energi, tapi juga kesiapan finansial yang memadai. IAS bisa lakukan itu semua,” kata tokoh masyarakat Lutra ini.

Sembari melakukan roadshow di 5 kabupaten plus Luwu Raya, IAS juga mengantar ribuan spanduk 3×1 meter ucapan HUT Kemerdekaan RI ke-77, bergambar Airlangga Hartarto dan dirinya.

IAS kembali melakukan roadshow politik selama sepekan penuh. Dimulai Minggu 7 Agustus hingga 13 Agustus mendatang. IAS menggarap Pinrang, Sidrap dan Enrekang. Lalu, Roadshow sepekan itu berlanjut ke Toraja, Torut, Lutim, Luwu, Palopo, dan akan berakhir di Parepare. (*)

Diikuti IAIN Palopo, Mistikal Katik Toraja dan Baju Adat Rampi Warnai Opening Ceremoy Pesona I PTKN 2022 di Bandung

Diikuti IAIN Palopo, Mistikal Katik Toraja dan Baju Adat Rampi Warnai Opening Ceremoy Pesona I PTKN 2022 di Bandung. (Foto : Dok. IAIN Palopo)

BANDUNG — Perhelatan Pekan Seni dan Olahraga Nasional I Perguruan Tinggi Keagamaan Negeri resmi dibuka Menteri Agama Republik Indonesia Yaqut Cholil Qoumas, Selasa (9/8/2022) di kampus II UIN Sunan Gunung Djati Bandung. Gubernur Jawa Barat, Ridwal Kamil atau disapa Kang Emil turut hadir dalam kegiatas tersebut.

Pesona I PTKN merupakan pagelaran akbar seni dan olahraga antar mahasiswa PTKN se-Indonesia. Turut serta dalam perlombaan ini sekitar 61 PTKN dengan total 3549 peserta. Adapun cabang yang diperlombakan masing-masing 12 cabang seni dan 10 cabang olahraga.

Pada Opening Ceremony ada yang unik dan mempesona, yaitu Parade Kostum Karnaval yang mengangkat tema etnic dan budaya dari seluru penjuru negeri. Parade ini menampilkan ragam baju etnic dan adat daerah asal kontingen.

Huswatun Hasanah, mahasiswa Prodi Hukum Ekonomi Syari’ah IAIN Palopo, mengenakan baju Mistikal Katik Toraja Sulawesi Selatan sembari berjalan dengan memukau para tamu undangan. Baju ini terlihat sangat indah dan estetic.

Selain itu, juga diperagakan baju adat Rampi Luwu Utara Sulawesi Selatan oleh Ilham mahasiswa Prodi Ekonomi Syari’ah dan Mutahhara Syam mahasiswa prodi Hukum Keluarga IAIN Palopo. Keduanya tampil dengan gagah dan anggun serta memberi kesan harmony kepada seluruh masyarakat Indonesia.

Dalam menutup sambutannya, Menteri Yaqut berpantun “ikan hiu geter-geter, see you later,” pungkasnya. (ayb)

Peringatan Hari Anak Nasional di Luwu Utara Berlangsung Meriah

Bupati Luwu Utara, Indah Putri Indriani beserta Wakilnya, Suaib Mansur. (Foto : Dok. Pemkab Luwu Utara)

Luwu Utara — Peringatan Hari Anak Nasional (HAN) Tingkat Kabupaten Kabupaten Luwu Utara berlangsung meriah. Terbukti, seluruh perwakilan PAUD/TK, SD, SMP/Sederajat, SMA/Sederajat dan SLB di semua kecamatan, hadir dalam kegiatan yang dipusatkan di Pelataran Gedung Cagar Budaya Onderafdeling Kecamatan Masamba, Kamis (11/8/2022).

Seperti tak ingin kehilangan momentum Hari Anak Nasional, Bupati Indah Putri Indriani, Wakil Bupati Suaib Mansur, Sekda Armiadi, Forkopimda, BKKBN Sulsel, para Pimpinan Perbankan, BUMN/BUMD, para Kepala Perangkat Daerah, serta pejabat Luwu Utara lainnya, turut hadir memeriahkan Hari Anak Nasional yang jatuh pada 23 Juli yang lalu.

Bupati Luwu Utara, Indah Putri Indriani, dalam sambutannya berharap semua anak Indonesia, khususnya di Kabupaten Luwu Utara, bisa mendapatkan akses pemenuhan hak, perlindungan dan kesempatan yang sama untuk mendapatkan pendidikan, kesehatan, dan hal-hal lainnya yang menjadi hak para anak, khususnya di Kabupaten Luwu Utara.

“Saya mengajak kepada seluruh elemen masyarakat Luwu Utara untuk menjadikan momentum Hari Anak Nasional ini sebagai hari peduli, dan terus peduli kepada anak-anak, terutama untuk memastikan pemenuhan terhadap hak dan akses terhadap anak,”

Bupati beralias IDP ini berharap agar ke depan, anak-anak di kabupaten Luwu Utara menjadi generasi yang membanggakan, utamanya dalam menyongsong tahun 2048. Di mana pada tahun itu Indonesia akan menikmati bonus demografi karena memiliki kualitas dan kuantitas sumber daya manusia yang begitu kuat dalam menghadapi setiap perubahan.

“Menjadi tanggung jawab kita bersama untuk memastikan bahwa anak-anak kita ini bisa mendapatkan kesempatan bermain, bergaul, memanfaatkan waktu luang dan beristirahat, serta memberikan perlindungan tanpa diskriminasi, tanpa eksploitasi ekonomi maupun seksual, kekerasan, penganiayaan, serta lain sebagainya,” jelas ibu dua anak ini.

Lanjut Indah mengatakan bahwa momentum Hari Anak Nasional ini menjadi momentum bagi semua pihak untuk mengevaluasi perilaku masing-masing, apakah akses pemenuhan terhadap hak anak itu sudah mereka penuhi atau belum. “Hal yang paling berharga di dunia ini adalah senyum yang terukir di wajah seorang anak,” jelas Indah Putri Indriani.

“Selamat Hari Anak Nasional untuk seluruh anak di Indonesia, khususnya para anak di Kabupaten Luwu Utara. Jadilah anak-anak yang selalu bahagia, ceria dan gembira, sehingga kita semua dapat berkontribusi dalam menyongsong masa depan bangsa Indonesia sebagai bangsa yang layak anak,” tandas Bupati perempuan pertama di Sulawesi Selatan ini.

Sebelumnya, Kepala DP3AP2KB, Andi Zulkarnaen, menyebutkan, tujuan kegiatan ini untuk menumbuhkan kepedulian, kesadaran, dan peran aktif setiap individu, keluarga, masyarakat, dunia usaha, media dan pemerintah dalam menciptakan lingkungan berkualitas untuk anak, serta memberikan informasi seluas-luasnya kepada seluruh anak tentang pentingnya kualitas anak melalui peningkatan keluarga yang lebih berkualitas.

“Kita berharap momentum Hari Anak Nasional ini menjadi pengingat bahwa kita semua, seluruh masyarakat Indonesia, khususnya masyarakat Kabupaten Luwu Utara, agar dapat meningkatkan dan mengambil peran dalam penyelenggaraan pembinaan bagi anak di Kabupaten Luwu Utara,” jelas Zulkarnaen, yang juga mantan Kabag Umum Setda Lutra ini.

Diketahui, Tema HAN kali ini adalah “Anak Terlindungi Indonesia Maju”, dengan Tagline, “Anak Tangguh Pascapandemi COVID-19”. Tema ini sengaja diusung untuk mengingatkan seluruh masyarakat bahwa Indonesia kini tengah memasuki masa pascapandemi, sehingga terjadi perubahan dalam pola kehidupan pada anak dan menjadi tantangan baru dalam penyesuaian kembali kehidupan anak dalam kehidupan bermasyarakat.

“Melalui tema ini, kita berharap anak-anak dapat menyesuaikan diri dengan tetap tidak mengabaikan protokol kesehatan,” ucap pria yang akrab disapa Andi Zul ini, mengingatkan. Untuk diketahui, peringatan HAN kali ini juga dimeriahkan dengan berbagai lomba tradisional, seperti Egrang, lomba bakiak. Tak hanya itu, Bupati juga mengukuhkan Forum Anak Luwu Utara dan me-Launching Kader Cilik (Kancil) Gerakan Masyarakat Sehat. (LH)

Dilaksanakan Empat Hari, GP Ansor Kecamatan Mukajang Palopo Gelar Diklat

Dilaksanakan Empat Hari, GP Ansor Kecamatan Mukajang Palopo Gelar Diklat. (Foto : Ayub Sadega)

PALOPO — Kapolres Palopo AKBP Muhammad Yusuf Usman menghadiri Diklat Terpadu Dasar (DTD) GP Anshor Angkatan I. Kegiatan itu berlangsung di Villa Green Kambo, Kota Palopo, Kamis (11/8/2022).

Kegiatan itu diadakan selama 4 Hari, mulai dari Kamis hingga Ahad atau tanggal 11 hingga 14 Agustus 2022.

Selain Kapolres Palopo, ada juga Ketua PC NU Palopo, Zuhri Abunawas, Kasatkorwil Banser Sulsel, A. Abbas Rauf Rani mewakili Ketua PW GP Ansor Sulsel, Rusdi Idrus dan Ketua IKA PMII Abbas Langgaji serta Banom NU se-kota Palopo.

Dalam sambutannya Ketua Panitia, Aswin Sakke, mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah berpartisipasi menyukseskan kegiatan DTD Angkatan I.

Sementara itu, Ketua PC GP Ansor Palopo, Reski Azis, mengungkapkan bahwa jumlah peserta yang mengikuti DTD Angkatan I ini sekitar kurang lebih 50 orang yang akan digembleng menjadi kader Ansor dan Banser yang militan dalam upaya mencetak pemimpin-pemimpin muda Islam dan Bangsa di waktu mendatang.

“Peserta akan diberikan materi forum dan lapangan oleh para Kiyai, Instruktur Banser Wilayah, dari TNI/Polri, dan lainnya,” katanya. (ayb)

Grand Opening Palopo Beach Hotel, Tawarkan Diskon 17 Persen Hingga Akhir Agustus 2022

Palopo Beach Hotel. (Foto : Andri Sudirman)

PALOPO — Satu lagi hotel dengan fasilitas lengkap hadir di Palopo. Palopo Beach Hotel namanya. Hotel ini terletak di kawasan pesisir, Jalan Carede, Kelurahan Ponjalae, Kota Palopo. Tepatnya depan lapangan Futsall Cimpu, Palopo.

Palopo Beach Hotel yang menempati lokasi 1 hektare ini resmi beroperasi, Kamis 11 Agustus 2022. Grand opening, dihadiri Kepala Kejaksaan Negeri Palopo, Agus Riyanto dan beberapa unsur Forkopimda.

Saat ditemui di lokasi Grand Opening, Agus sangat mengapresiasi atas adanya hotel ini karena akan memberikan trend positif dalam dunia usaha. Tak hanya itu, Agus juga berharap dengan hadirnya Palopo Beach Hotel siapapun yang berkunjung di sini merasa nyaman.

Di kesempatan yang sama, Wakil Walikota Palopo, Rahmat Masri Bandaso, menuturkan, di Palopo ini kekurangan Hotel. Padahal jika weekend, banyak orang ke Palopo untuk sekadar jalan-jalan mencari tempat makan yang representatif.

Untuk itu dibutuhkan hotel fasilitas lengkap agar memanjakan masyarakat luar Palopo. Dengan hadirnya Palopo Beach Hotel, tentunya akan mendukung dan menunjang program pemerintah Kota Palopo, khususnya di bidang Pariwisata.

Tidak sampai disitu, Di ruang Ball Room, Warda, selaku penanggungjawab Grand Opening, menjelaskan beberapa fasilitas unggulan Palopo Beach Hotel.

Kamar yang tersedia, sekira 20 kamar family room, standar room. Selain itu untuk memperingati HUT Kemerdekaan RI ke-77, Palopo Beach Hotel promosi sebesar 17 persen. Promosi ini berlaku hingga akhir Agustus.

Tak hanya itu, fasilitasi lainnya menyediakan mobil untuk antar jemput bandara atau terminal, tentu hal ini akan memberikan kenyamanan bagi tamu.

Ada juga, ada Ball Room berkapasitas 100 hingga 200 orang, dan market plannya masih banyak bakalan dibuka seperti Barbershop, Market shop dan Coffee shop. (and)